Pendaftar P3K di Pemkot Makassar Hanya 299 Orang - Celebesmedia

Pendaftar P3K di Pemkot Makassar Hanya 299 Orang

Mardianto - 18 February 2019 19:43 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Pendaftaran seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) untuk formasi Kota Makassar resmi ditutup pada Minggu malam (17/2/2019).

Hingga masa pendaftaran ditutup, jumlah pelamar hanya 299 orang dari 422 kuota yang disediakan pemerintah untuk tiga formasi jabatan yaitu guru, tenaga kesehatan dan penyuluh pertanian.

Kadir Masri - (foto by Mardi)

“Kami sinyalir minimnya pendaftar karena persoalan kualifikasi pendidikan. Utamanya untuk jabatan guru yang kualifikasinya minimal sarjana. Masih ada beberapa guru kategori dua yang pendidikan terakhirnya hanya sampai pada jenjang SMA,” jelas Kepala Bidang Pengadaan dan Informasi, Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Kota Makassar, Kadir Masri kepada CELEBESMEDIA.ID, Senin siang (18/2/2019).

Dari total 299 pendaftar P3K ini kemudian akan diverifikasi ulang secara online. Pelamar yang tidak memenuhi seluruh kualifikasi yang dipersyaratkan oleh pemerintah dipastikan akan gugur.

Tag