Berburu Takjil Khas Makassar di Bazaar Ramadan Mappanyukki - Celebesmedia

Berburu Takjil Khas Makassar di Bazaar Ramadan Mappanyukki

Ariani - 23 May 2019 17:40 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Bagi masyarakat yang ingin mampir sejenak dan sekedar berburu takjil untuk berbuka, di Jalan Mappanyukki ada Bazaar Ramadan yang rutin diadakan setiap tahunnya.

Pasar kuliner ini terletak tepat di belakang Wisma Kalla, Kelurahan Kunjung Mae, Kecamatan Mariso, Makassar. Di tempat ini juga banyak dijual jajanan tradisional dengan harga terjangkau.

Hasil pantauan tim liputan CELEBESMEDIA.ID, Kamis (23/5/2019), tersedia aneka kue tradisional seperti Barongko Rp 5 ribu per biji, Kue Lapis Rp 2 ribu per biji, Jalangkote dan Panada Rp 3 ribu per biji.

Aneka es buah juga dijajakan, antara lain Es Pisang Ijo Rp 7 ribu, Es Sirsak Rp 6 ribu, Es Teler Rp 6 ribu, Es Buah Rp 7 ribu dan Es Pallubutung Rp 7 ribu.

Selain itu, masyarakat juga bisa menemukan berbagai macam hidangan lauk rumahan serta masakan jadi yang dapat dibungkus untuk disantap di rumah.

Aneka makanan berat tersebut, seperti Ikan Pallumara dibanderol Rp 10 ribu per biji, Paria Kambu Rp 5 ribu per biji, Ikan Goreng Rp 15 ribu per biji dan Ikan Pepes Rp 7 ribu.

Salah satu pedagang, Ariati (43) mengatakan dari tahun ke tahun selama bulan Ramadan pasar takjil ini memang ramai dan menjadi incaran warga untuk membeli menu berbuka puasa.

“Menu takjil khas Makassar yang cukup ramai jadi incaran pembeli adalah kue tradisional dan jajanan es buah. Hasil penjualan bisa mencapai Rp 1 juta per hari,” ungkap Ariati.

Tag