Perputaran Uang di Pasar Butung Rp10 Miliar Per Hari - Celebesmedia

Perputaran Uang di Pasar Butung Rp10 Miliar Per Hari

Rini - 25 November 2022 21:42 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Sekretaris Koperasi Serba Usaha (KSU) Bina Duta, Baharuddin mengungkapkan perputaran uang di Pasar Butung sekitar Rp10 miliar setiap hari.

"Sebelum Covid-19 perputaran uang di Pasar Butung dalam sehari itu bisa mencapai Rp10 miliar," ucap Baharuddin saat temui di Pasar Butung, Jumat (25/11/2022).

Makanya, kata Baharuddin, ada pihak tertentu yang sangat ingin mengambil alih pengelolaan pusat pasar grosir terbesar di Indonesia Timur ini.

"Ada oknum yang tidak saya sebutkan namanya menginginkan sekali (ambil alih Pasar Butung)," ujarnya.

"Karena kita salah satu ikon pusat grosir yang dibanggakan dan terbesar di Indonesia Timur. Jadi ini adalah aset yang sangat cantik sehingga mereka mau ambil alih. Semua yang indah-indah itu orang mau ambil, barangkali seperti itu," ucapnya lagi.

Terkait polemik yang terjadi di Pasar Butung, seharusnya pemerintah kota tidak memihak.Terlebih KSU Bina Duta masih memeliki kontrak hingga 2037.

"Karena kalau mereka netral pasti mereka mau duduk bersama dalam hal ini pemerintah kota, DPRD Kota Makassar pasti hadir untuk memediasi kenapa terjadi seperti ini. Kami kan ada kontrak, mereka putuskan secara sepihak di 2019 tapi ironinya kami di undang di 7 September 2022 kami hadiri," tukasnya.

Kendati diputuskan secara sepihak, ia menegaskan KSU Bina Duta masih berhak mengelola Pasar Butung hingga 2037.

"KSU Bina Duta tetap jalan karena kami ada kontrak hingga 2037," pungkasnya.

Laporan : Darsil Yahya

Tag