Pertama dalam 20 Tahun, Uruguay Gagal ke Fase Gugur - Celebesmedia

Pertama dalam 20 Tahun, Uruguay Gagal ke Fase Gugur

Bucek - 03 December 2022 01:58 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Untuk pertama kalinya dalam 20 tahun, Uruguay gagal mencapai fase gugur Piala Dunia.

Kali terakhir mereka menjejak babak 16 besar yakni pada Piala Dunia 2002 di Korea Selaran dan Jepang.

Pada edisi 2022 di Qatar, Uruguay tetap tersingkir meski menang 2-0 lawan Ghana pada laga terakhir Grup H di Stadion Al Janoub, Jumat (2/12) malam.

Dua gol kemenangan Uruguay dicetak Giorgian de Arrascaeta pada menit ke-26 dan 32'.

La Celeste dipastikan tersingkir karena pada laga Grup H lainnya yang digelar bersamaan, Korea Selatan berhasil mengalahkan Portugal 2-1.

Koleksi poin akhir Uruguay dan Korsel sama yakni 4 dari 3 laga, dan selisih gol keduanya juga sama kosong 0.

Namun, Ksatria Taeguk lebih berhak babak ke 16 besar mendampingi Portugal, karena unggul agresivitas gol atas Uruguay.

Dari 3 laga yang dilakoni, Korsel yang ditukangi Paulo Bentok mencetak 4 gol, sedangkan Uruguay hanya 2 gol.

Susunan pemain Ghana vs Uruguay

Ghana (4-2-3-1): Lawrence Ati-Zigi; Alidu Seidu, Daniel Amartey, Mohammed Salisu, Abdul Rahman Baba; Thomas Partey, Salis Abdul Samed (Daniel-Kofi Kyereh 73'); Mohammed Kudus, Andre Ayew (Kamal-Deen Sulemana 46'), Jordan Ayew (Osman Bukari 46'); Inaki Williams (Antoine Semenyo 73')

Uruguay (4-4-2): Sergio Rochet; Guillermo Varela, Jose Gimenez, Sebastian Coates, Mathias Olivera; Facundo Pellistri (Nicolas De La Cruz 64'), Federico Valverde, Rodrigo Bentancur (Matias Vecino 34'), Giorgian de Arrascaeta (Agistin Cannubio 80'); Luis Suarez (Edinson Cavani 64), Darwin Nunez (Maxi Gomez 80')

Tag