Google Doodle Hari Ini, Siapa Jerry Lawson - Celebesmedia

Google Doodle Hari Ini, Siapa Jerry Lawson

CITIZEN - 02 December 2022 22:50 WIB

CELEBESMEDIA.ID: Makassar - Hari ini 02 Desember 2022, Google doodle menampilkan sosok Jerry Lawson yang sedang bermain video game pada laman pencarian. Ketika gambar diklik, maka akan muncul game yang bisa dimainkan oleh pengguna.

Gerald Anderson Lawson merupakan pelopor video game dan menjadi salah satu dari sedikit insinyur kulit hitam yang bekerja di industri teknologi pada 1970-an. Dikutip dari Biography, Lawson berjasa dalam membantu pengembangan sistem konsol video game rumahan berbasis cartridge pertama. 

Dengan mengidolakan George Washington Carver, dia kemudian mencoba-coba elektronik hingga beranjak dewasa. Ketertarikannya pada dunia komputasi membawanya masuk dalam klub komputer Homebrow Silicon Valley pada 1970-an.

Lawson menjadi satu-satunya anggota kulit hitam pada saat itu. Di klub tersebut, ia ternyata bertemu dengan Steve Jobs dan Steve Wozniak.

Saat bekerja sebagai direktur teknik dan pemasaran pada pertengahan 1970-an, Lawson membantu menciptakan Fairchild Channel F. Alat tersebut merupakan mesin hiburan rumahan yang diproduksi pada 1976 oleh Fairchild Semiconductor.

Dalam sebuah wawancara pada 2009, ia berharap kariernya dapat menginspirasi siswa kulit hitam lainnya untuk masuk ke industri teknologi dan game.

Laporan tahun 2020 dari International Game Developers Association (IGDA) menemukan bahwa hanya 2 persen developer di industri yang teridentifikasi berkulit hitam.

Namun, pengaruh Lawson tetap hidup melalui penghargaan IGDA tahunan yang dimaksudkan untuk menyoroti karya pengembang minoritas di industri ini.

Selain itu, ada dana abadi di University of Southern California atas namanya yang didukung oleh Microsoft dan perusahaan video game Take-Two Interactive.

Lawson meninggal pada 9 April 2011 di Mountain View, California karena komplikasi yang berkaitan dengan penyakit diabetesnya.

Tag