Ruud Gullit, Legenda AC Milan Berdarah Indonesia, Ditawari Latih Timnas - Celebesmedia

Ruud Gullit, Legenda AC Milan Berdarah Indonesia, Ditawari Latih Timnas

Apriani - 04 December 2019 17:48 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar – PSSI sudah melakukan fit and proper test terhadap dua calon pelatih timnas Indonesia menggantikan Simon McMenemy. Dua pelatih ini adalah Shin-Tae Yong asal Korea Selatan dan Luis Milla asal Spanyol.

Tidak puas dengan itu, PSSI mencari opsi lain. Induk organisai sepakbola di Tanah Air itu melirik Ruud Gullit untuk melatih Garuda Indonesia.

Hal ini disampaikan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. Iwan Bule, sapaannya, mengaku PSSI sudah mengontak legenda timnas Belanda itu untuk menawarkan posisi pelatih Timnas Indonesia.

"Sementara kami kontak Ruud Gullit, tetapi belum ada respons dari dia. Kami minta Sekjen (Ratu Tisha) berkomunikasi dengan dia di Belanda. Belum ada kepastian bisa atau tidaknya dia," ujar Iwan Bule di Manila seperti dikutip dari CNN Indonesia, Rabu (4/1/2/2019).

Keputusan PSSI menjadikan Ruud Gullit sebagai alternatif karena ketidakjelasan dari dua kandidat pelatih yang sudah ditemui. Shin Tae-yong belum memberikan keputusan terkait tawaran Indonesia. Selain itu, pria yang membawa Korsel mengalahkan Jerman 2-0 di babak penyisihan grup Piala Dunia 2019 itu juga mendapat tawaran melatih dari klub Liga Super China.

PSSI memberikan tenggat waktu selama satu bulan kepada Ruud Gullit untuk merespons tawaran yang diberikan. Jika tidak dipenuhi, PSSI bakal mencari kandidat lain sebagai pelatih anyar Timnas Indonesia.

"Ditunggu sampai akhir bulan ini. Mudah-mudahan ada kabar," ujar Iwan Bule.

Di kancah sepakbola, kualitas legenda AC Milan dan Chelsea ini sudah tidak diragukan lagi, baik sebagai pemain di klub maupun timnas Belanda, pun sebagai pelatih.

Secara psikologi, Ruud Gullit dan Indonesia memiliki ikatan. Gullit mempunyai darah keturunan Maluku melalui ayahnya, George Gullit, yang merupakan warga Suriname.

Tag