Sarangkan 2 Gol ke Gawang Eibar, Messi Punya Sejarah Baru - Celebesmedia

Sarangkan 2 Gol ke Gawang Eibar, Messi Punya Sejarah Baru

Mimin Rusmin - 20 May 2019 14:47 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Baercelona memastikan keluar sebagai juara La Liga 2018-2019 meski gagal menutup musim ini dengan kemenangan saat ditahan imbang 2-2 oleh tim papan tengah, Eibar pada Minggu malam (19/5/2019).

Dirilis CELEBESMEDIA.ID dari bola.com, dari pertandingan final La Liga tersebut, sang megabintang Lionel Messi mencatatkan prestasi gemilang setelah memborong dua gol Barcelona hanya dalam tempo kurang dari tiga menit.

Tambahan dua gol tersebut kemudian membuat Messi meraih top scorer La Liga musim ini dengan 36 gol, jauh di atas Karim Benzema serta rekan satu timnya, Luis Suarez yang ada di peringkat kedua daftar pencetak gol terbanyak musim ini.

Hal ini pun menjadi kelima kalinya buat Messi mengoleksi gol 35 buah atau lebih dalam satu musim di La Liga. Selain itu, dua gol tersebut juga membuat Messi mencatatkan total 50 gol dari berbagai ajang yang dilakoninya bersama Barcelona sepanjang musim ini.

Pencapaian 50 gol atau lebih dalam musim ini menjadi yang keenam buat Messi. Jumlah 50 gol itu masih bisa bertambah mengingat Barcelona masih akan bermain di final Cope del Rey melawan Valencia, Minggu dini hari WIB (26/5/2019).

Sejarah lainnya yang diciptakan Messi yakni memberikan 20 assist pada rekan satu timnya, apabila ditotal, sang Messiana terlibat dalam 70 gol Barcelona sepanjang musim ini.

Tag