Longwis Houston Berdayakan UMKM, Bangun Ekonomi Warga - Celebesmedia

Longwis Houston Berdayakan UMKM, Bangun Ekonomi Warga

PROMOTED - 01 November 2022 22:45 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Adanya Lorong Wisata (Longwis) Houston di Jl Tanjung Lereh RT 03, RW 06, Kelurahan Sambung Jawa, Kecamatan Mamajang, Kota Makassar menjadi penopang ekonomi warga setempat.

Longwis dengan jumlah warga 108 jiwa ini memperdayakan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang menjadi pendongkrak pendapatan warga.  

Sekretaris Camat (Sekcam) Mamajang, Andi Asdhar mengataman kehadiran program longwis tidak hanya memperindah lorong, tetapi juga bertahap membantu perbaikan ekonomi warga.

"Keunggulan longwis ini seperti yang diinginkan Bapak Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bahwa pembenahan lorong yang ada di Makassar khususnya yang ada di Kecamatan Mamajang ini bukan hanya pembenahan secara fisik dengan pengecetan dan pengadakan tanaman bunga atau sayuran tetapi diharapakan setiap lorong diharapkan ada perputaran ekonomi," ucap Andi Asdhar kepada CELEBESMEDIA.ID, Selasa (1/11/2022).

Salah satunya, lanjut Andi Asdhar pemberdayaan UMKM kuliner dan kerajinan eceng gondok yang saat ini sudah membuahkan hasil.

"Alhamdulillah warga yang ada di lorong ini semua mendukung dan berpartisipasi demi meningkatkan pendapatan mereka," bebernya.

Karena Longwis Houston ini dinilai sudah mampu mendongkrak ekonomi warga, ia berharap program lorong wisata dapat berkesinambungan.

"Yang perlu dan yang kita pikirkan program ini berjalan terus walaupun nanti bukan lagi Pak Danny yang jadi Walikota Makassar tapi program di lorong ini harus berjalan terus sehingga pendapatan warga terus ada dan meningkat," tutupnya.

Laporan: Darsil Yahya

Tag