Ramadhan Sananta Cetak Gol Debut di Timnas Indonesia - Celebesmedia

Ramadhan Sananta Cetak Gol Debut di Timnas Indonesia

Bucek - 26 December 2022 20:31 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Penyerang berbakat PSM Makassar, Ramadhan Sananta mencetak gol debutnya di ajang internasional saat Timnas Indonesia menang telak 7-0 atas Brunei Darussalam.

Dalam laga Grup A Piala AFF 2022 di Stadion KLFA, Malaysia, Senin (26/12) malam, Sananta dimainkan dari bangku cadangan.

Pelatih Indonesia Shin Tae-yong memasukkan Sananta pada menit ke-63 menggantikan penyerang naturalisasi Ilija Spasojevic.

Hanya lima menit setelah dimasukkan, Ramadhan Sananta sukses menggetarkan jala gawang Brunei pada menit ke-68. Ini merupakan gol kelima Indonesia dalam laga ini.

Penyerang berusia 19 tahun itu mencetak gol usai memaksimalkan umpan crossing rekan setimnya di PSM, Yakob Sayuri.

Diketahui, Ramadhan Sananta butuh tiga pertandingan untuk mencetak gol debutnya. Sebelumnya, ia juga memperkuat Indonesia melawan Curacao dua kali pada FIFA Matchday, September lalu.

Enam gol kemenangan Garuda Nusantara lainnya didonasikan Syahrian Abimanyu (20'), Dendi Sulistyawan (41'), Egy Maulana Vikri (59'), Ilija Spasojevic (60'), Marc Klok (86'), dan Yakob Sayuri (90+2').

Penyerang asal Kabupaten Linggau, Riau itu menandai debutnya bersama Timnas Indonesia senior saat menghadapi Curacao di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu 24 September 2022.

Ramadhan Sananta merupakan salah satu pemain muda berbakat PSM yang direkrut pada awal musim 2022/23.

Sepanjang Liga 1 musim ini, Ramadhan Sananta mencatatkan 7 penampilan bersama Pasukan Ramang. Ia mengoleksi 3 gol dari 432 menit bermain.

Tag