Kecamatan Panakkukang Juara Lomba Asmaul Husna Gebyar Hari Ibu - Celebesmedia

Kecamatan Panakkukang Juara Lomba Asmaul Husna Gebyar Hari Ibu

PROMOTED - 21 December 2022 17:36 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Kecamatan Panakkukang meraih juara 1 dalam grand final lomba Asmaul Husna Gebyar Hari Ibu 2022 yang berlangsung di Masjid Raya, Makassar, Jalan Masjid Raya, Rabu (21/12/2022).

Majelis Taklim Masyita Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang yang beranggotakan 10 orang ini mendapatkan nilai 98 dari dewan juri.

Sementara juara 2 dari Kecamatan Mariso dengan nilai 94,5 dan juara 3 dari Kecamatan Tamalanrea dengan nilai 94.

Anggota Majelis taklim Masyita Nurul Iman, Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang, Mariati sangat bersyukur menjadi pemenang dalam lomba Asmaul Husna yang digelar oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Makassar.

"Alhamduliillah sekali, pertama saya ucapkan terimakasih sama Allah, sama Rasul dan semua pihak yang telah mendukung kami," ucap Mariati kepada CELEBESMEDIA.ID.

Perempuan 50 tahun ini menuturkan, kelompok majelis taklimnya memang sering ikut lomba baik tingkat RT/RW maupun kelurahan. Bahkan sering meraih juara.

"Baik dari kasidah, selawatan. Alhamdulillah kita sering dapat juara. Tapi untuk lomba tingkat kota kita baru juara," bebernya.

Selain itu, ia mengaku persiapan mengikuti lomba ini cukup singkat, tidak sampai satu minggu latihan. Namun berhasil menyabet juara 1.

"Hanya 3 atau 4 hari kita latihan tidak sampai 1 minggu karena memang melafazkan Asmaul Husna sering kita lakukan setiap pengajian. Alhamdulillah kita bersyukur bisa juara 1," pungkasnya.

Sementara yang keluar sebagai juara harapan 1 adalah Kemacatan Tamalate dengan nilai 93,5, juara harapan 2 Kecamatan Mamajang dengan nilai 93 dan juara harapan 3 adalah Kecamatan Tamalanrea dengan nilai 92,5 serta yang menjadi juara favorit adalah Kecamatan Sanggkarrang.

Laporan : Darsil Yahya

Tag