Hore... Prabowo Pastikan Gaji Guru akan Naik - Celebesmedia

Hore... Prabowo Pastikan Gaji Guru akan Naik

Rini - 28 November 2024 21:23 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Presiden Prabowo Subianto menyetujui kebijakan peningkatan kesejahteraan guru baik yang berstatus ASN maupun non-ASN.

Besar kenaikan gaji tersebut yakni gaji guru Aparatur Sipil Negara (ASN) dinaikkan sebesar 1 kali gaji pokok, sedangkan non-ASN melalui tunjangan profesi Rp2 juta.

"Walaupun berkuasa baru 1 bulan kami sudah bisa umumkan bahwa kesejahteraan guru bisa kita tingkatkan. Karena itu saya mengerti kenapa tepuk tangan untuk Menteri Keuangan paling keras," kata Prabowo yang dikutip dari CNBC Indonesia, Kamis (28/11).

Sebelumnya Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu’ti juga menegaskan kebijakan tersebut.

"Nanti akan disampaikan peningkatan kesejahteraan guru. Non-ASN sebesar Rp2 juta dan peningkatan gaji guru ASN sebesar 1 kali gaji pokok yang mereka miliki," kata Abdul Mu’ti usai menemui Presiden Prabowo Subianto di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta pada Selasa,  (26/11) lalu seperti yang dikutip dari Antara.

Prabowo menegaskan anggaran untuk kesejahteraan guru ASN dan Non - ASN tahun 2025 juga ditingkatkan menjadi Rp 81,6 triliun, atau naik Rp 16,7 triliun. Ia juga mengungkapkan tahun 2025 ada 1.932.666 guru yang bersertifikat pendidik setara 64,4%, atau terdapat peningkatan 650 guru dibanding 2024.

Pemberlakuan kebijakan ini akan dilakukan bertahap. Saat ini, kata Prabowo pemerintah masih membahas upaya peningkatan kesejahteraan guru non ASN yang belum mendapat sertifikasi.

"Sekarang BPS sedang dihitung dan dicari by name dan alamat persis siapa yang berhak menerima manfaat itu," kata Prabowo.


Tag