Banjir Jakarta, Polairud Turunkan Tim Khusus untuk Evakuasi Warga - Celebesmedia

Banjir Jakarta, Polairud Turunkan Tim Khusus untuk Evakuasi Warga

Buce - 02 January 2020 15:00 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Jakarta - Polisi Air dan Udara (Polairud) menerjunkan tim khusus untuk membantu proses evakuasi warga korban banjir di beberapa titik di Jakarta, sejak Rabu (1/1/2020).

Kasubdit Patroli Perairan Ditpolair, Korpolairud, Baharkam Polri, Kombes Pol Muhamad Yassin Kosasi menjelaskan Polairud gabungan dari Polda Metro Jaya dan Mabes Polri disiagakan di beberapa titik di DKI Jakarta guna membantu evakusi warga korban banjir. Para personel ini membantu warga-warga yang terjebak di rumah lantaran air sudah cukup tinggi.

Dilansir CELEBESMEDIA.ID dari laman resmi Polri, dengan membawa peralatan perahu karet, personel Polairud bahu-membahu mengevakuasi satu persatu warga yang terjebak di dalam rumah karena banjir sudah mencapai 1,5 meter.

“Saya tadi pagi sampai dengan jam 3 sore, Polair Mabes dan PMJ melaksanakan evakuasi di Cipinang, Jakarta Timur. Kita evakuasi sekitar 100 orang tadi di cipinang. Tidak sampai maghrib, saya bergeser ke Ciledug. Di perumahan itu ada 200 pintu, setelah itu, tadi ada juga orangtua yang sudah sepuh tapi alhamdulilah bisa kita evakuasi,” kata Kombes Pol Muhamad Yassin Kosasi, Rabu (1/1/2020).

Yassin menghimbau agar warga bersabar dan bertahan di rumah. Ia memastikan timnya turun membantu evakuasi hari ini, Kamis (2/1/2020).

“Yang saat ini masyarakat masih mungkin belum bisa dievakuasi saya harapkan bersabar, gunakan persediaan makanan yang ada di rumah untuk survive. Diupayakan Handphone (HP) jangan sampai mati, upayakan bisa di cas. Setelah itu harap bersabar menunggu bantuan besok (Kamis) datang, karena kami dari Polairud akan berupaya maksimal,” tegasnya.

Tag