Imbangi Bali United, PSM Naik ke Peringkat 8 - Celebesmedia

Imbangi Bali United, PSM Naik ke Peringkat 8

Bucek - 24 February 2024 21:55 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Super bigmatch PSM Makassar vs Bali United pada pekan ke-25 Liga 1 2023/24 berakhir tanpa pemenang.

Duel PSM vs Bali United di Stadion Batakan, Balikpapan, Sabtu (24/2) malam, berlangsung sengit sejak peluit kick-off dibunyikan wasil asal Jakarta, Heru Cahyono.

Kedua tim menerapkan permainan terbuka di babak pertama. PSM dan Bali United saling jual beli serangan, namun tak satu gol pun tercipta.

Skor imbang tanpa gol bertahan hingga turun minum.

Usai jeda, kedua tim menaikkan tempo permainan. Pasukan Ramang yang mendominasi lebih banyak menciptakan peluang.

Sementara Serdadu Tridatu menunggu momen untuk melakukan serangan balik. Beberapa kali duet Privat Mbarga dan Eber Bessa menyulitkan lini belakang Juku Eja.

Di menit-menit akhir, Bali United nyaris unggul. Sidik Saimima yang melihat Reza Arya keluar dari gawangnya melepaskan sepakan jarak jauh.

Namun Safrudin Tahar berhasil melakukan penyelamatan gemilang dengan menggunakan kepalanya.

Skor kacamata alias 0-0 pun tak berubah hingga wasit meniup peluit akhir pertandingan.

Dengan tambahan satu poin, PSM kini naik ke peringkat 8 dengan koleksi 33 poin hasil dari 8 kemenangan, 9 imbang, dan 8 kali kalah.

Sedangkan Bali United tak beranjak dari posisi 4 dengan 42 poin, hasil 12 kali menang, 6 imbang, dan 7 kekalahan.

Susunan Pemain

PSM (3-5-2): Reza Arya (kiper); Yuran Fernandes, Safrudin Tahar, Daffa Salman (belakang); M Arfan, Akbar Tanjung, Yance Sayuri, Yakob Sayuri, Kenzo Nambu (tengah); Joao Pedro, Victor Mansaray (depan)

Cadangan: Raka, Erwin, Dethan, Ananda, Dzaky, Ricky, Rasyid, Adil, Mufli

Pelatih: Bernardo Tavares (Portugal)

Bali United (4-4-2): Adilson Maringa (kiper); Elias Dolah, Jajang Mulyana, Ricky Fajrin, Andhika Wijaya, (belakang); Gede Sunu, Kadek Agung, Eber Bessa, Novri Setiawan (tengah); Privat Mbarga, Jefferson (depan)

Cadangan: Ridho, Ardi, Haudi, Saimima, Spaso, Yabes, Irfan, Arjuna, Luthfi, M Rahmat

Pelatih: Stefano Cugurra Teco (Brasil)

Tag