CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Dewan Masjid Indonesia (DMI) menyerukan Salat Gaib untuk untuk asy-syahid Ismail Haniyeh dan para syuhada Palestina yang dilaksanakan dalam rangkaian Ibadah Salat Jumat pada 2 Agustus 2024.
Hal tersebut ditegaskan dalam surat yang dikeluarkan Pimpinan Pusat DMI per tanggal 1 Agustus 2024 yang ditandatangani oleh Ketum DMI Jusuf Kalla dan Sekjend DMI Rahmat Hidayat.
"Pimpinan Pusat Dewan Masjid Indonesia (PP DMI) menyatakan ikut belasungkawa dedalam-dalamnya atas musibah meninggalnya Pemimpin Hamas, Ismail Haniyeh, yang syahid dalam serangan udara Israel di Teheran, Iran, pada hari Rabu 31 Juli 2024," bunyi surat seruan DMI yang diterima redaksi CELEBESMEDIA.ID, Kamis malam.
Dalam salat gaib tersebut, DMI meminta agar seluruh jemaah mendoakan para pejuang kemerdekaan Palestina agar senantiasa dalam keselamatan dan perlindungan Allah SWT, serta memperoleh kemenangan dalam perjuangannya.
"Mendoakan agar segera tercapai gencatan senjata permanen di Gaza, Palestina, sehingga tercipta kedamaian dan perdamaian. Demikian seruan dan imbauan ini disampaikan untuk dilaksanakan bersama-sama," tutup surat itu.
Diberitakan sebelumnya, Ketua Umum DMI, Jusuf Kalla tengah dalam perjalanan ke Doha, Qatar pada Kamis (1/8) untuk menghadiri pemakaman Ismail Haniyeh.
Doa pemakaman Ismail Haniyeh akan diadakan di Teheran pada Kamis 1 Agustus 2024 pukul 8 pagi waktu setempat di Iran. Jenazah almarhum kemudian akan dibawa ibu kota Qatar, Doha usai disalatkan, pada Kamis.
Sementara salat jenazah pemimpin Hamas Ismail Haniyeh akan diadakan di Masjid Imam Muhammad Ibn Abdul Wahhab di Doha setelah Salat Jumat. Selanjutnya Haniyeh akan dimakamkan di Lusail.