‘Simalakama Rencana Kenaikan Harga BBM’ Dibahas di Blak-blakan Seru - Celebesmedia

‘Simalakama Rencana Kenaikan Harga BBM’ Dibahas di Blak-blakan Seru

Rini - 23 August 2022 15:40 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Harga Bahan bakar Minyak (BBM) diwacanakan akan kembali naik. Rencananya  pemerintah akan menaikkan harga BBM jenis Pertalite dari harga Rp7650 per liter menjadi Rp10.000 per liter, ada selisih Rp2.350.

Kebijakan menaikkan harga BBM bak buah simalakama. Tak dinaikkan, finansial APBN makin jebol dan akan mengorbankan sektor lain.

Sedangkan jika tetap dinaikkan akan menyulitkan masyarakat. Pasalnya berkaca pada kenaikan harga BBM tahun0tahun sebelumnya, juga turut dibarengi dengan naikkan sejumlah komoditas pangan lainnya. Belum lagi kenaikan harga BBM juga berdampak pada naiknya tarif jasa angkutan umum. Kondisi inilah yang membuat masyarakat merasa berat jika harga BBM dinaikkan.

Lalu bagaimana tanggapan YLKI jika BBM ini dinaikkan? Apakah kebiajakan ini memang menjadi pilihan tepat untuk menyelamatkan APBN? Nantikan pembahasannya di Blak-blakan seru “Simalakama Rencana Kenaikan Harga BBM Bersubsidi” menghadirkan Sekertaris YLKI Sulsel,  Judi Rahardjo, Selasa (23/8/2022) di Celebes TV 88,5 FM. 

Tag