Cek Harga Sapi Kurban di Makassar, Termurah Rp13 Juta per Ekor - Celebesmedia

Cek Harga Sapi Kurban di Makassar, Termurah Rp13 Juta per Ekor

Rini - 22 May 2024 17:42 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Sebentar lagi Hari Raya Idul Adha 1445 H yang bertepatan pada 17 Juni 2024.

Saat Idul Adha, banyak orang yang akan berkurban. Penjual hewan kurban di Makassar pun mulai bermunculan di pinggiran jalan. Salah satunya di Jalan Aeropala dan Jalan Hertasning. Penjual pun menetapkan harga berdasarkan bobot  hewan kurban.

"Kalau sapi-sapi beda-beda harganya, tergantung yang mau beli ini, mau beli yang besar atau kecil, kalau beli yang besar, pasti mahal juga, kalau kecil-kecil lebih murah juga, ada yang 13 juta kalau disini, " ujar Salah satu penjual hewan kurban di Jalan Aeropala Makassar, Daeng Musa.

Pria asal Jeneponto tersebut, belum semua sapi miliknya diangkut ke lokasi. Ia mengatakan jika stoknya mulai berkurang baru akan diangkut kembali. Saat ini sekitar 20 Sapi miliknya siap dijual.

Daftar Harga Sapi Kurban di Makassar

  • Bobot 65 - 70 Kg :  Rp13 juta per ekor
  • Bobot 75 - 80 Kg :  Rp14 juta per ekor
  • Bobot 85 - 90 Kg :  Rp15 juta per ekor
  • Bobot 95 - 100 Kg :  Rp16 juta per ekor
  • Bobot 130 - 140 Kg :  Rp19 juta - 20 juta per ekor

Selain sapi, kambing juga menjadi salah satu pilihan untuk berkurban di hari suci Idul Adha. harga Kambing tentunya lebih terjangkau, hasil penelusuran kami, saat ini kambing di jual mulai dari Rp2,5 Juta Hingga Rp5 Juta. Harga kambing tentu diukur berdasarkan berat atau bobot kambing tersebut. Bobotnya mulai dari 20Kilogram hingga 35 kilogram.

"Sementara saya jual 2 harga dulu, karena kambingku ini baru sebagian ku bawa disini, baru 30 kamnbing disini, yang lain nanti baru dibawa lagi kalau sisa sedikit stoknya, makanya 2 harga saja, ada yang 2,5 juta dan yang paling mahal itu yang 5 juta, " ujar salah satu penjual kambing di Jalan Tun Abd Razak.

Laporan: Riski

Tag