Profil Mufli Hidayat, Penyerang Berbakat PSM Makassar - Celebesmedia

Profil Mufli Hidayat, Penyerang Berbakat PSM Makassar

Bucek - 16 December 2022 17:09 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Mufli Hidayat merupakan salah satu pemain berbakat jebolan Akademi PSM Makassar yang dipromosikan ke skuad senior oleh Bernardo Tavares.

Mufli dipanggil Bernardo Tavares saat Pasukan Ramang pemusatan latihan di DI Yogyakarta pada awal Desember lalu, jelang bergulirnya kembali Liga 1 2022/23.

Pemain bernama lengkap Muhammad Mufli Hidayat itu pernah menimba ilmu sepakbola di Inggris bersama Garuda Select 4, dan mengoleksi dua gol.

Garuda Select adalah program pembinaan pemain sepakbola usia muda Indonesia di Eropa, dikomandoi oleh dua mantan pemain Timnas Inggris, Dennis Wise dan Des Walker.

Pemain kelahiran 7 Agustus 2005 itu bisa bermain di tiga posisi berbeda, yakni striker, winger, dan second striker.

Sebelum bergabung dengan Akademi PSM pada 2017, Mufli yang memiliki postur 172 cm itu mengasah kemampuan sepakbolanya di SSB Watampone.

Kemudian bergabung ke Imran Soccer Academy tahun 2019 lalu.

Barulah di tahun 2021 ia masuk ke Akademi PSM dan akhirnya di musim 2022 dipromosikan ke tim senior.

Mufli Hidayat melakoni debutnya di tim senior saat PSM menang 3-2 atas Persita Tangerang pada pekan ke-13 Liga 1 2022/23 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis (8/12/2022).

Dalam laga itu, Bernardo memasukkan Mufli pada menit ke-79 yang menggantikan penyerang asing Everton Nascimento.

Pemain kelahiran Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan itu melakoni debutnya di kompetisi kasta tertinggi Indonesia pada usia 17 tahun 123 hari.

Selain melawan Persita, Mufli juga diturunkan di babak kedua saat PSM kontra Madura United di pekan ke-15 di Stadion Maguwoharjo, Kamis (15/12).

Profil Mufli Hidayat

Nama: Muhammad Mufli Hidayat

Tanggal lahir: 7 Agustus 2005

Tempat kelahiran: Watampone, Sulawesi Selatan

Usia: 17 tahun

Kewarganegaraan: Indonesia

Posisi: Striker, Winger, Second Striker

Kaki: Kanan

Tag