Samuel Simanjuntak dan Rivky Mokodompit Sepakat Gabung PSM - Celebesmedia

Samuel Simanjuntak dan Rivky Mokodompit Sepakat Gabung PSM

Bucek - 15 May 2022 20:19 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Dua pemain baru resmi bergabung dengan PSM Makassar di bursa transfer musim ini, yakni Samuel Simanjuntak dan Rivky Mokodompit.

Hal tersebut ditegaskan oleh Direktur Utama, Munafri Arifuddin pada Minggu (15/5/2022). Selain itu, ada satu pemain baru bergabung dengan status seleksi, Risa Alfin Zidane.

"Samuel sudah deal, Risa Alfin Zidan masih trial," ujar Munafri.

"Rivky Mokodompit sudah ada di Makassar tapi belum ikut latihan," tambahnya.

Diketahui, pada musim lalu, Samuel berseragam Persija Jakarta, sedangkan Rivky bermain untuk klub promosi Dewa United.

Sementara untuk pemain asing, lanjut Munafri, sudah ada beberapa nama yang direkomendasi oleh pelatih kepala Bernardo Tavares.

"Sejauh ini kami masih menunggu seperti apa rekomendasi yang diberikan oleh pelatih terhadap beberapa pemain asing yang dia inginkan," beber pria yang akrab disapa Appi itu.

Sejak latihan perdana pada Rabu (11/5), sudah ada 6 pemain baru bergabung. Mereka adalah Annas Fitrianto, Mahdi Albar, Safruddin Tahar, Bryan Cesar Ramadhan, Agung Mannan, dan Rasul Habibi.

Tag