CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Daftar
16 besar Liga Champions musim 2018/2019 sudah hampir lengkap. Tersisa satu lagi
tiket diperebutkan tim asal Ukraina, Shakhtar Donetsk, dengan tim asal Ligue 1
Perancis, Olympique Lyon. Kedua tim kebetulan akan bentrok di matchdah keenam
penyisihan grup besok, Kamis
(13/12/2018) dini hari Wita.
EUFA telah menentukan jadwal undian
babak 16 besar Liga Champions. Undian akan digelar di Nyon, Perancis,
Senin (17/12/2018), pukul 12.00 waktu setempat atau 20.00 Wita.
Semua juara grup akan berhadapan dengan runner-up grup.
Namun ada sejumlah syarat bagi drawing 16 besar itu.
Tim dari asosiasi bola yang sama, misalnya Real Madrid dan
Barcelona yang sama-sama berasal dari Liga Spanyol, tak boleh saling berhadapan
di babak ini. Begitu juga tim yang datang dari grup yang sama, misalnya
Atletico Madrid dan Borussia Dortmund dari Grup A, tak bisa berjumpa satu sama
lain pada babak 16 besar Liga Champions ini.
Juara grup akan memainkan tandang pada leg pertama pada 12-13
Febaruri serta 19-20 Februari 2019. Leg kedua akan berlangsung pada 5-6 Maret dan
12-13 Maret 2019.
Berikut daftar 15 klub yang lolos ke babak 16 besar Liga
Champions 2018/2019:
Grup A:
- Borussia Dortmund
- Atletico Madrid
Grup B
- Barcelona
- Tottenham Hotspur
Grup C
- Paris Saint-Germain (PSG)
- Liverpool
Grup D
- FC Porto
- Schalke 04
Grup E
- Bayern Munchen
- Ajax Amsterdam
Grup F
- Manchester City
Grup G
- Real Madrid
- AS Roma
Grup H
- Juventus
- Manchester United
Berikut jadwal Babak 16 Besar Hingga Final Liga Champions 2018/2019:
- Babak 16 besar:
Leg pertama: 12-13 dan 19-20 Februari 2019
Leg kedua: 5-6 dan 12-13 Maret 2019
- Undian babak 8
besar dan Semifinal: 15 Maret
- Babak 8 besar:
Leg pertama: 9-10 April 2019
Leg kedua: 16-17 April 2019
- Semifinal
Leg pertama: 30 April dan 1 Mei 2019
Leg kedua: 7-8 Mei 2019
- Final: 1 Juni 2018 di Estadio Metropolitano, Madrid