CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Ratusan murid Taman Kanak-kanak
(TK) dan Sekolah Dasar (SD) se-Kota Makassar mengikuti lomba mewarnai dalam
rangka memperingati haul ke-18 Jenderal M Jusuf.
Kegiatan itu berlangsung di lantai 1 Masjid Al Markaz Al
Islami Makassar, Kamis (8/9/2022). Adapun gambar yang diwarnai oleh ratusan
ratusan siswa TK dan SD yakni wajah Almarhum Jend M Jusuf.
Pihak panitia sengaja membuat gambar wajah Jenderal 4
Bintang itu untuk diwarnai agar para siswa sedini mungkin mengenal siapa sosok
Jendral M Jusuf.
Pantauan CELEBESMEDIA.ID di lokasi, tampak ratusan siswa TK
dan SD tersebut antusias mengikuti lomba. Meski beberapa siswa terlihat
kesulitan mewarnai dan harus diarahkan oleh guru hingga orangtuanya.
Ketua Umum Yayasan Masjid Al Markaz Al Islami Makassar, Prof
Dr. H. Basri Hasanuddin menuturkan kelak ada peserta lomba yang mampu mengikuti
jejak Almarhum Jenderal M Jusuf sebagai Jenderal Bintang 4.
"Saya harap anak laki-laki yang ikut lomba jika sudah besar
nanti ada juga yang jadi Jenderal Bintang 4 (seperti Almarhum Jend.M Jusuf).
Cewek-cewek (murid perempuan) juga kalau sudah besar bisa jadi Kowad atau
Polwan jadi Jenderal juga," ucap Prof Basri dalam sambutannya.
Tak lupa, ia juga memberikan motivasi kepada seluruh peserta
agar mengeluarkan kemampuan terbaiknya dalam mengikuti lomba agar mampu meraih
juara.
"Selamat bertanding dan jika belum berhasil mendapatkan
juara semoga kedepan bisa lebih baik lagi sehingga menjadi anak yang bermanfaat
bagi keluarganya serta bangsa dan tanah airnya," ujarnya.
Ketua Panitia, Sitti Multazam Mukminin mengungkapkan dalam
lomba mewarnai ini ada sekitar 700 peserta yang berpartisipasi, yakni 600 murid
TK dan 100 murid SD.
"Penilaian sendiri dilihat dari kemandirian,
kebersihan, pokoknya nanti juri yang nilai ke peserta, ada dua kategori yakni
SD kelas 1 sampai 3 satu kategori dan kategori TK," tutupnya.
Selain lomba mewarnai, ada juga lomba azan serta Haul ke-18
Jenderal M Jusuf dirangkaikan dengan ziarah ke makam Jenderal M Jusuf kemudian
ditutup dengan zikir dan doa bersama pada Kamis malam.
Laporan: Darsil Yahya