Peringati HKBN 2019, BPBD Makassar Akan Tanam 15 Ribu Mangrove - Celebesmedia

Peringati HKBN 2019, BPBD Makassar Akan Tanam 15 Ribu Mangrove

Ariani - 26 April 2019 12:52 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Taufiek Rachman, berinisiatif menggandeng pemerhati lingkungan, komunitas, dan lembaga swadaya masyarakat dalam pengurangan risiko dan kesiapsiagaan bencana, khususnya di Kota Makassar.

Ditemui tim liputan CELEBESMEDIA.ID, Jumat (26/4/2019), Taufiek mengatakan bahwa salah satu lembaga yang peduli lingkungan dan Kesiapsiagaan Bencana adalah Forum Sulsel Peduli (FSP).

“Lembaga non profit ini kemudian menjadwalkan kegiatan penanaman mangrove (bakau) bersama masyarakat. Dalam waktu dekat, kami akan lakukan penanaman dengan warga di Kelurahan Untia, Kecamatan Biringkanayya, Makassar,” ujarnya.

Penanaman tanaman mangrove ini, lanjut Taufiek, dalam memperingati Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional (HKBN) 2019. Sebanyak 15 ribu bibit yang akan ditanam dan juga melibatkan Dinas Lingkungan Hidup (DLH).

“Sebenarnya ini atas prakarsa salah satu perusahaan dealer mobil di Makassar yang mengajak para pihak untuk bergabung memperingati Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional 2019,” tambahnya.

"Salah satu lembaga yang diajak adalah FSP dan juga lembaga pemerintah yang fokus pada isu lingkungan dan kebencanaan seperti BPBD dan DLH,” tutupnya.

Tag