CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Libur sekolah tiba. Libur bagi anak sekolah di tahun ajaran ini terbilang panjang sebab selain libur akhir semester, sebelumnya juga ada libur Adha.
Bagi Anda yang ingin mengisi liburan anak dengan meonton di bioskop, ada baiknya mencari rekomendasi film yang cocok menjadi tontonan anak.
Berikut ini 4 film animasi yang dapat menjadi rekomendasi tontonan anak saat liburan.
1. Inside Out
‘Inside Out 2’ merupakan film animasi keluarga. Film yang telah rilis sejak tahun 14 Juni dan masih on going di bioskop.
Film ini mengisahkan tentang seorang anak perempuan bernama Riley. Berbagai emosi dalam diri Riley diwujudkan dalam karakter-karakter lucu.
Namun saat ini Riley telah mengalami pendewasaan, sehingga cocok untuk ditonton anak mama yang hendak berusia remaja. Akan muncul karakter emosi baru bernama 'Anxiety'.
2. Despicable Mei 4
Film animasi anak yang akan dirilis pada 3 Juli berjudul "Despicable Me 4’.
Film ini akan melanjutkan kisah Gru bersama istrinya dan para minion untuk menghadapi penjahat baru yang ingin membalas dendam pada Gru.
Menariknya lagi, ‘Despicable Me 4' juga akan menampilkan putra kandung Gru dan Lucy.
3.The Garfield Movie
The Garfield Movie merupakan film petualangan komedi animasi asal Amerika berdasarkan komik strip Garfield karya Jim Davis. Film ini telah rilis sejak 16 Mei dan masih tayang di bioskop.
Pertemuan Garfield dengan pemiliknya, Jon Arbuckle, serta pertemuan Garfield dengan Papanya.
4. Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet
Film Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet kembali merilis film animasi yang diangkat dari komik karya Faza Meonk. Melanjutkan kisah pertamanya, kali ini penonton diajak menyaksikan petualangan lainnya dari Juki lewat film bertajuk
Film Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet akan tayang di bioskop-bioskop Indonesia mulai tanggal 27 Juni 2024.