CELEBESMEDIA.ID, Makassar - PSM Makassar dan Borneo FC menurunkan skuad terbaiknya dalam super bigmatch pekan ke-29 Liga 1 2024/25.
Duel Borneo FC vs PSM digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Jumat (18/4/2025) sore.
PSM tanpa dua pemain kuncinya menghadapi Borneo FC, yakni Latyr Fall dan Syahrul Lasinari.
Pelatih PSM, Bernardo Tavares pun menurunka Daffa Salman untuk menggantikan peran Syahrul. Kemudian Ricky Pratama mengisi slot Latyr.
Semetara Pesut Etam, mengandalkan penyerang asingnya Mario Peralta untuk menjebol gawang Tim Juku Eja.
Peralta akan dimanjakan umpan-umpan dari dua winger cepat M Shihran dan Habibi Jusuf.
Duel Borneo FC vs PSM disiarkan langsung Indosiar dan live streaming vidio.com pada pukul 16.30 WITA.
Susunan Pemain
Borneo FC (4-3-3): Nadeo Argawinata (kiper); Christophe Nduwarugira, Gabriel Furtado, Leo Guntara, Fajar Faturrahman (belakang); Kei Hirose, Rivaldo Pakpahan, Kenzo Nambu (tengah); Habibi Jusuf, M Shihran, Mariano Peralta (depan)
PSM (4-5-1): Reza Arya (kiper); Aloisio Neto, Yuran Fernandes, Victor Luiz, Daffa Salman (belakang); Akbar Tanjung, Rizky Eka, Ricky Pratama, Daisuke Sakai, Victor Dethan (tengah); Nermin Haljeta (depan)