CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Sesosok janin ditemukan warga di
dalam selokan di Jalan Regge Lorong 8, RW 2, Kelurahan Rappokalling, Kecamatan
Tallo, Makassar, Kamis (6/10/2022) siang.
Penemuan janin itu pun menggegerkan warga sekitar yang langsung
berdatangan dan berkerumun di lokasi penemuan janin.
Suhardi (52) saksi mata mengaku menemukan janin itu di dalam
kardus tanpa sehelai kain sekitar Pukul 11.00 Wita. "Posisinya tengkurap
dekat tembok," katanya kepada awak media di lokasi.
Janin tersebut pertama kali ditemukan oleh RT setempat,
kemudian Suhardi mengaku dipanggil untuk memastikan apakah benar janin atau
boneka.
"Pak RT dulu yang dapat kemudian panggil saya. saya
ditanya bilang apa ini bayi atau bukan? jadi saya bilang bayi," ujarnya.
"Jadi kita mengira boneka tapi ternyata bayi,"
sambungnya.
Dia juga mengungkapkan jenis kelaminnya adalah Laki-laki.
Diperkirakan usia janin tersebut sekitar 5-6 bulan.
"Jenis kelaminnya laki-laki, saya kira usianya sekitar
5 atau 6 bulan pokoknya masih baru dibuang," tandasnya.
Saat ini Polisi dari Polsek Tallo dan pihak Tim Inafis telah
berada di lokasi untuk melakukan penyelidikan dan mengungkap siapa pembuang janin
tersebut.
"Kami dari pihak kepolisian akan melakukan penyelidikan
untuk mengungkap siapa pelaku pembuangan janin tersebut," ujar Kanit
Reskrim Polsek Tallo, Iptu Armin.
Laporan: Darsil Yahya