Menteri Pendidikan Tinjau UNBK di SMAN 21 Makassar - Celebesmedia

Menteri Pendidikan Tinjau UNBK di SMAN 21 Makassar

Apriani - 01 April 2019 12:03 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Menteri Pendidikan RI, Prof Dr Muhajir Effendy MA, melakukan peninjauan pelaksanaan hari pertama Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di SMAN 21 Makassar, Senin (1/4/2019).

Prof Muhajir datang bersama istri, Suryan Widati. Kedatangan Prof Muhajir disambut Kepala Dinas Pendidikan Sulsel, Irman yasin Limpo, serta Kepala SMAN 21 Makassar, Mirdan Midding.

Kedatangan rombongan Menteri Pendidikan ini juga terasa spesial karena bertepatan dengan momen pencanangan Hari Kebudayaan Makassar hari ini, 1 April. Karena itu, Menteri Pendidikan disambut siswa dan guru mengenakan pakaian adat.

Kepada CELEBESMEDIA.ID, Mirdan Midding mengatakan bahwa Menteri Pendidikan memuji kemajuan yang telah dialami SMAN 21 Makassar.

“Sekolah ini sudah sangat maju pesat,” puji Prof Muhajir.

Prof Muhajir mengaku senang karena inovasi di SMAN 21 Makassar telah berkembang pesat untuk menunjang proses pembelajaran.

“Beliau senang karena sekolah kami ini ramah anak dan tetap menjaga kebhinekaan,” ucap Mirdan.

Tag