Ketahui Beda Tepung Sagu dan Tepung Tapioka dalam Masakan - Celebesmedia

Ketahui Beda Tepung Sagu dan Tepung Tapioka dalam Masakan

CITIZEN - 18 November 2023 15:30 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Ada beragam jenis tepung yang digunakan dalam proses memasak dan pembuatan kue. Salah satunya adalah tepung sagu dan tepung tapioka.

Meskipun kedua jenis tepung ini bisa saling menggantikan dalam beberapa resep, namun penting untuk diketahui bahwa tepung sagu dan tepung tapioka memiliki perbedaan yang signifikan.

Apa saja perbedaan antara tepung sagu dan tepung tapioka?

Tepung sagu dan tepung tapioka dibuat dari bahan baku yang berbeda, memiliki perbedaan dalam tekstur, warna, serta peran dan fungsi dalam dunia kuliner.

1. Bahan Dasar:

Tepung sagu berasal dari pohon sagu, sementara tepung tapioka dibuat dari singkong.

Proses pembuatan tepung sagu melibatkan endapan pati dari batang sagu yang telah dihaluskan dan dicampur air.

Setelah endapannya diambil, dijemur, atau dikeringkan, maka terbentuklah tepung sagu.

Tepung tapioka dihasilkan dari pengeringan pati singkong.

2. Tekstur dan Warna:

Meski tampak putih, tepung sagu memiliki warna yang cenderung keruh atau kekuningan, sedangkan tepung tapioka memiliki warna putih bersih.

Secara tekstur, tepung sagu cenderung kering dan kesat ketika dipegang, sementara tepung tapioka memiliki tekstur kering dan licin.

Keduanya termasuk dalam kategori tepung pati bebas gluten.

3. Fungsi:

Baik tepung sagu maupun tapioka memiliki fungsi serupa dalam masakan, yaitu memberikan tekstur lengket, kenyal, dan elastis pada adonan basah.

Tepung tapioka sering digunakan sebagai bahan pengental untuk masakan yang ditumis atau yang memerlukan kuah kental.

4. Penggunaan:

Tepung sagu umumnya digunakan dalam pembuatan papeda, kapurung, mutiara, pempek, bakso, kue sagu, selendang mayang, dan lainnya.

Tepung tapioka sering digunakan untuk membuat cilok, cireng, cimol, bakso, ronde, dan kerupuk. Juga sering diolah menjadi kue kering semprit. Untuk berbagai kue basah, tepung tapioka lebih umum digunakan.

5. Ketersediaan di Pasar:

Tepung tapioka umumnya lebih mudah ditemukan di pasar atau toko-toko kecil di pedesaan, terutama di Pulau Jawa.

Sementara itu, tepung sagu mungkin lebih mudah ditemui di beberapa daerah seperti Maluku dan Papua.

Demikianlah perbedaan antara tepung sagu dan tepung tapioka. Oleh karena itu, sebaiknya tidak keliru menganggap keduanya sebagai jenis tepung yang sama.***

Tag