CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Sulawesi Selatan (Sulsel) akan menggelar KPID Awards Sulsel 2022 yang mengusung tema "Media Penyiaran sebagai Sarana Publikasi Kebangkitan Pariwisata Bebasis Desa di Sulsel".
KPID Awards 2022 ini rencana dihelat sebagai rangkaian pada Hari Ulang Tahun (HUT) Sulsel ke-353.
Ketua KPID Sulsel, Muhammad Hasrul Hasan mengungkapkan potensi pariwisata di Sulsel yang ada desa-desa bernilai ekonomi yang dapat mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) Sulsel, karenanya tahun ini KPID Sulsel dan Dinas Pariwisata Sulsel berkolaborasi untuk mempromosikan destinasi wisata di Sulsel dalam ajang KPID Awards 2022.
"Salah satu yang mendorong kebangkitan PAD adalah sektor pariwisata domestik. Sehingga KPID melihat perlu dukungan teman-teman lembaga penyiaran untuk mempublikasi potensi-potensi pariwisata baru di sulsel khususnya berbasis desa wisata," jelas Hasrul kepada CELEBESMEDIA.ID, Selasa (15/2/2022).
Hasrul menambahkan dengan memaksimalkan promosi destinasi wisata di Sulsel.diharaoakn dapat menggaet wisatawan yang mendongkrak pendapatan daerah.
"Jika PAD meningkat tentu berdampak positif dengan ekonomi daerah. Dan mampu mendukung sektor lainnya khususnya industri penyiaran," lanjutnya.
Launcing tema KPID Awards 2022 ini digelar Senin (14/2/2022) pukul 16.00 Wita di Gedung Mulo Makassar yang dihadiri oleh Pimpinan Lembaga Penyiaran Radio dan Televisi Se-Sulawesi Selatan.