Sore Ini, BBS Celebes Radio Bahas Cuaca Makassar Sepekan ke Depan - Celebesmedia

Sore Ini, BBS Celebes Radio Bahas Cuaca Makassar Sepekan ke Depan

Rini - 14 February 2022 16:40 WIB

 CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Cuaca dalam beberapa waktu terakhir dengan cepat berubah dan sulit untuk diprediksi. Tanpa mendung, tiba – tiba Makassar diguyur hujan. Kadang pula dari hujan lebat, cuaca langsung terik. Selain cuaca yang dengan cepat berubah, saat ini perairan di Sulawesi Selatan juga sedang mengalami gelombang tinggi. Warga pun diminta untuk selalu waspada khususnya mereka yang bermukim di daerah pesisir pantai. 

Berdasarkan penjelasan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) , penyebab perubahan cuaca ini adalah perbedaan suhu, tekanan udara dan kelembapan antara satu tempat dengan tempat lainnya. Cuaca merupakan keadaan yang terjadi pada atmosfer, langit, atau udara di bumi. Berbeda dengan musim yang bisa berlangsung hingga beberapa bulan, cuaca hanya terjadi dalam hitungan jam atau kurang dari itu. Oleh karena itu, cuaca dapat berubah-ubah dalam satu hari.

Mengulas kondisi Cuaca di Makassar dan daerah sekitarnya, Celebes Radio menghadirkan Irwansyah Nasution, Kepala Stasiun Meteorologi Kelas II Maritim Paotere - Makassar dalam program Blak-Blakan Seru (BBS) sore ini , Senin (14/2/2022) pukul 17.00 Wita. 


Tag