Piala Dunia 2022: Head to Head Maroko vs Spanyol - Celebesmedia

Piala Dunia 2022: Head to Head Maroko vs Spanyol

Bucek - 06 December 2022 13:23 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Meski Maroko berstatus juara Grup F, namun Spanyol lebih difavoritkan memenangi duel 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Laga Maroko vs Spanyol akan digelar di Stadion Kota Pendidikan, Qatar, Selasa (6/12/2022) malam.

Ini pertemuan keempat kedua negara sejak 1961 dan yang kedua dalam turnamen Piala Dunia, dikutip dari Kantor Berita ANTARA.

Spanyol menang dua kali, tetapi pada pertemuan ketiga dalam Piala Dunia 2018 di Rusia berakhir imbang 2-2.

Maroko tak terkalahkan dalam enam pertandingan di bawah asuhan Walid Reragui yang sejak September lalu, dan hanya kebobolan satu gol saat melawan Kanada di laga terakhirnya.

Maroko mencapai babak 16 besar untuk kedua kalinya sejak 1986. Ini pertama kalinya seorang pelatih Arab membawa tim ke babak gugur.

Luis Enrique melatih Spanyol sejak Juli 2018 setelah mereka tersingkir dari Piala Dunia di Rusia tetapi berhenti pada Juni 2019 karena alasan pribadi. Dia melatih lagi tim nasional empat bulan kemudian.

Head to Head Maroko vs Spanyol

3 Pertemuan Terakhir Maroko vs Spanyol

12/11/1961 - Maroko vs Spanyol (0-1)

23/11/1961 - Spanyol vs Maroko (3-2)

26/06/2018 - Spanyol vs Maroko (2-2)

5 Laga Terakhir Maroko

28/09/2022 - Paraguay vs Maroko (0-0)

17/11/2022 - Maroko vs Georgia (3-0)

23/11/2022 - Maroko vs Kroasia (0-0)

27/11/2022 - Belgia vs Maroko (0-2)

01/12/2022 - Kanada vs Maroko (1-2)

5 Laga Terakhir Spanyol

28/09/2022 - Portugal vs Spanyol (0-1)

17/11/2022 - Jordan vs Spanyol (1-3)

23/11/2022 - Spanyol vs Kosta Rika (7-0)

28/11/2022 - Spanyol vs Jerman (1-1)

02/12/2022 - Jepang vs Spanyol (2-1)

Prediksi susunan pemain Maroko vs Spanyol

Maroko (4-3-3): Bono (kiper); Achraf Hakimi, Romain Saiss, Nayef Aguerd, Noussair Mazraoui (belakang); Azzedine Ounahi, Sofyan Amrabat, Abdelhamid Sahiri (tengah); Hakim Ziyech, Youssef En-Nesyri, Sofiane Boufal (depan)

Spanyol (4-3-3): Unai Simon (kiper); Dani Carvajal, Rodri, Aymeric Laporte, Jordi Alba (belakang); Pedri, Sergio Busquets, Gavi (tengah); Ferran Torres, Alvaro Morata, Dani Olmo (depan)

Tag