CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Harga ayam potong di Makassar melambung. Sejak memasuki Ramadan hingga sebulan pasca lebaran harga ayam potong tetap tinggi.
Pantauan CELEBESMEDIA.ID, di pasar Pa'baeng-baeng kota Makassar, Kamis (18/5/2023), harga ayam potong berkisar 65 ribu per ekor untuk 1 kilogram lebih.
Jika dihitung per kilo berkisar Rp30 ribu sampai Rp35 ribu per kilo.
Irfan salah seorang penjual ayam potong segar di Pasar Pa'baeng-baeng mengatakan harga ayam potong tidak pernah turun sejak Ramadan kemarin.
"Waktu bulan puasa pernah ji harga ayam potong dijual Rp25 ribu per kilo, karena masih sedikit permintaan," bebernya.
Menurutnya harga ayam potong tiba-tiba melambung menjelang akhir bulan puasa karena kurangnya stok.
"Seperti sekarang ini banyak sekali permintaan, sementara ketersediaan ayam di peternak kurang," jelasnya.
Ia mengaku untuk ayam potong sendiri diambil dari berbagai daerah diantaranya Bantaeng dan Sidrap
"Kita ambil dari beberapa daerah kemudian dijual kembali disini (Pasar pa'baeng-baeng)," jelasnya.
Laporan: Ardi Jaho