Ada Game Menarik di Google Doodle Hari Ini, Peringati Mesin Popcorn Terbesar - Celebesmedia

Ada Game Menarik di Google Doodle Hari Ini, Peringati Mesin Popcorn Terbesar

Rini - 25 September 2024 10:38 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Ada hal menarik pada tampilan google doodle hari ini, Rabu (25/9/2024). Google doodle merayakan mesin popcorn terbesar yang dianugerahi rekor dunia. Ada game interaktif yang memungkinkan pemain menjadi biji jagung.

Saat pengguna mengakses halaman awal Google, pengguna akan melihat sebuah ilustrasi dengan tanda Play di bagian tengah. 

Jika mengklik ikon tersebut, pengguna akan segera diarahkan ke sebuah permainan mini.

Para pemain harus bersaing melawan 59 pemain lainnya. Permainan bersifat survival ini mengharuskan pemain bertahan hidup dan menghindari tembakan musuh. 

Pemain yang terkena tembakan akan berubah menjadi popcorn dan dinyatakan kalah.

Namun pengguna juga dapat melindungi diri menggunakan perisai yang disediakan. Pemain juga bisa memilih antara bermain sendiri atau secara skuad agar pemainan menjadi lebih seru.

Tak hanya muncul di Indonesia, Google doodle ini pun terlihat di hampir seluruh dunia, mulai dari Selandia Baru, Australia, Papua Nugini, Timor Leste, Korea Selatan, Jepang, Sri Lanka, Maldives, Islandia, Kanada, Chili, Meksiko, hingga Amerika Serikat.

Menurut laman resmi Google doodle, perusahaan teknologi raksasa itu membuat game ini untuk merayakan mesin popcorn terbesar yang tercatat dalam rekor dunia di Thailand. Mesin popcorn tersebut memiliki tinggi 7,89 meter, lebar 3,53 meter, dan kedalaman 2,83 meter serta dibuat di Phuket, Thailand pada 26 September 2020.

Ada juga asal usul popcorn yang kini menjadi camilan kesukaan banyak orang ketika menonton film.

"Asal usul popcorn berasal dari awal abad ke-16. Karena jagung merupakan tanaman yang tersebar luas di antara peradaban Mesoamerika, banyak budaya membuat popcorn dan menggunakannya untuk menghias pakaian seremonial mereka. Camilan ini menjadi makanan pokok di Amerika Serikat selama tahun 1800-an dan pertama kali dimakan sebagai makanan sarapan dengan susu," tulis Google

Tag