Oki Dwi Putra, Wasit Kontroversi Pimpin Bigmatch Persebaya vs PSM - Celebesmedia

Oki Dwi Putra, Wasit Kontroversi Pimpin Bigmatch Persebaya vs PSM

Bucek - 24 February 2023 10:44 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Lagi, laga bigmatch Liga 1 2022/23 akan dipimpin wasit kontroversial. Oki Dwi Putra Senjaya didaulat memimpin pertandingan Persebaya Surabaya vs PSM Makassar.

Dikutip dari laman resmi LIB, laga pekan ke-26 Persebaya vs PSM akan menjadi debut bagi wasit asal Bandung, Jawa Barat tersebut.

Meski Oki Dwi sempat jadi wasit terbaik pada Piala Presiden 2018, namun sosoknya tak luput dari kontroversi.

Pada Liga 1 2021, nama Oki Dwi Putra menjadi perbincangan hangat pecinta sepakbola Indonesia menyusul keputusan kontroversialnya di laga Persija vs Arema FC pada pekan ke-7.

Kala itu, Persija tidak senang setelah kalah 0-1 dari Arema FC. Oki Dwi pun dianggap merugikan Macan Kemayoran karena keputusannya yang kontroversial.

Paling menjadi sorotan, yaitu saat gol Persija yang dicetak Marko Simic dianulir. Simic awalnya berhasil mencetak gol di masa injury time, tapi dia dianggap melakukan pelanggaran ke kiper Arema FC, sehingga golnya tidak disahkan.

Karir wasit Oki Dwi Putra di kompetisi kasta tertinggi Indonesia dimulai sejak 2008 silam. Dia juga punya lisensi FIFA.

Laga bertajuk El Clasico Persebaya vs PSM akan dilangsungkan di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Jawa Timur, Jumat (24/2) sore.

Perangkat pertandingan Persebaya vs PSM

Pengawas Pertandingan

Budi Winarko

Wasit

Oki Dwi Putra Senjaya

Asisten Wasit 1

I Gede Selamet Raharja

Asisten Wasit 2

Asep Suryana

Asisten Wasit Tambahan 1

Moch Adung

Asisten Wasit Tambahan 2

M Reza Pahlevi

Cadangan Wasit

Lazi Yahya

Tag