CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Sepekan jelang pelaksanaan Hari Raya Idul
Fitri, Pelabuhan Makassar sudah dipadati pemudik. Meski saat ini belum memasuki
hari libur nasional yang ditetapkan pemerintah namun, sebagian orang memilih
mudik lebih awal.
Salah satunya Sugi yang hendak mengunjungi orang tuanya yang
berada di Balikpapan. Ia mengaku memilih mudik lebih awal agar tidak berdesakan
di atas kapal nantinya.
“ Saya mudik bersama keluarga, suami dan anak saya. Sengaja mudik
lebih cepat biar tidak kehabisan tiket dan berdesak –desakan,” ucapnya kepada
CELEBESMEDIA.ID, Selasa (26/4/2022).
Ia memprediksi akan banyak orang yang memilih mudik tahun
ini sebab sudah 2 tahun sejak pandemic Covid-19 pemerintah melarang mudik
jelang lebaran.
“Saya sudah antri dari jam 10 tadi pagi. Sudah dua tahun
tidak ke Balikpapan karena pandemi Covid-19, ini pertama kalinya lagi,’
lanjutnya.
Sementara itu, H-6 jelang lebaran jumlah pemudik yang
tercatat di Syahbandar Pelabuhan Makassar 6.315 penumpang yang berangkat. Sedangkan
pemudik yang tiba 7.156 orang.
Berdasarkan pantauan CELEBESMEDIA.ID, tiap pemudik di Pelabuhan Makassar diwajibkan menggunakan masker. Petugas juga melakukan pemeriksaan sertifikat vaksin. Bagi pemudik yang telah mendapatkan vaksin dosis 1 diharuskan menunjukkan hasil tes negatif PCR, sementara pemudik yang telah mendapatkan vaksin Covid-19 dosis 1 dan 2 disertakan dengan hasl tes antigen negatif. Sedangkan pemudik yang telah mendapatkan vaksin dosis lengkap tidak perlu lagi menyertakan hasil tes negatif antigen dan PCR.
(Laporan: Rusmawandi Rara)