CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Sebanyak 448 jamaah calon haji (JCH) yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 6 Embarkasih Makassar berangkat ke Tanah Suci tadi pagi, Kamis (11/7/2019).
Jamaah ini masuk ke asrama haji Sudiang kemarin, Rabu (10/7/2019). Jumlah jamaah asal Kabupeten Bulukumba sebanyak 432 orang. Sementara jamaah dari Kota Makassar dalam kloter 6 ini jumlah 16 orang.
Semestinya berjumlah jamaah dari Bulukumba sebanyak 433 orang. Namun satu jamaah harus menunda keberangkatan setelah terjangkit penyajit DBD. Ia pun harus hingga harus dirawat di rumah sakit daerah setempat.
Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia (TPIHI) Sulsel, Ali Yafid, menegaskan jika calon jamaah yang sakit telah sembuh kurang lebih sari 1 minggu, maka bisa diberangkatkan dengan mengikutkan di kloter lain.