CELEBESMEDIA.ID, Makassar - PSM Makassar akan menjamu Bali United FC pada laga pekan ke-30 Liga 1 2024/25 di Stadion BJ Habibie, Parepare, Jumat (25/4/2025) malam. Laga ini akan sangat krusial buat kedua tim.
Bagi PSM, pertandingan ini menjadi kesempatan emas usai gagal menang melawan Borneo FC pada pekan sebelumnya. Tim asuhan Bernardo Tavares bertekad kembali ke jalur kemenangan.
Dukungan penuh suporter setia Juku Eja di kandang sendiri diyakini akan menjadi suntikan tambahan semangat.
Apalagi, starting eleven terbaik Juku Eja bisa dimainkan. Tak ada pemain yang cedera dan terkena sanksi akumulai kartu kuning.
Saat ini, PSM berada di peringkat keenam dengan torehan 44 poin. Tiga angka dari laga ini bisa membuka peluang mereka naik ke posisi yang lebih baik di klasemen sementara.
Namun, tantangan yang dihadapi tidak ringan. Bali United datang dengan reputasi sebagai lawan tangguh bagi PSM. Dari 15 pertemuan sebelumnya di era Liga 1, Bali United telah enam kali mengalahkan PSM.
Meski begitu, Bali United tengah dalam periode sulit. Tim yang dibesut Stefano Cugurra itu belum merasakan kemenangan dalam tujuh laga terakhir.
Pertandingan kontra PSM tak hanya menjadi momen penting buat kebangkitan Bali United, akan tetapi juga dari sisi emosional. Coach Teco telah mengonfirmasi musim ini akan menjadi yang terakhir baginya bersama Bali United.
Bali United saat ini ada di posisi ke-11 dengan jumlah 41. Tambahan tiga poin atas kemenangan kontra PSM bisa membantu klub asal Pulau Dewata itu merangkak naik.
Head to Head PSM vs Bali United
5 Pertemuan Terakhir PSM Vs Bali United
07/12/2024: Bali United vs PSM (1-1)
24/02/2024: PSM vs Bali United (0-0)
11/08/2023: Bali United vs PSM (3-2)
10/06/2023: PSM vs Bali United (5-6)
06/06/2023: Bali United vs PSM (1-1)
5 Laga Terakhir PSM
18/04/2025: Borneo FC vs PSM (1-1)
10/04/2025: PSM vs Semen Padang (2-0)
02/04/2025: PSM vs CAHN FC (1-0)
11/03/2025: Persik vs PSM (2-2)
07/03/2025: PSM vs Persebaya (0-1)
5 Laga Terakhir Bali United
18/04/2025: Persib vs Bali United (2-1)
10/04/2025: Bali United vs Dewa United (0-0)
11/03/2025: Bali United vs PSBS (0-2)
06/03/2025: Persis vs Bali United (2-2)
02/03/2025: Bali United vs Persita (1-1)