CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Onic Esports dan RRQ Hoshi menjadi
perwakilan Indonesia bertanding di ajang Games of Future 2024 MLBB di Rusia
Februari nanti.
ONIC Esport merupakan Runner Up kejuaraan dunia Mobile
Legends Bang Bang (MLBB) , M5 World Championship 2023. Sedangkan RRQ Hoshi merupakan
Juara 3 M4 World Championship 2022.
Berdasarkan hasil drawing
(pembagian grup) Games of Future 2024 MLBB yang dilaksankan Senin (29/1),
kedua tim perwakilan Indonesia akan berada di grup berat.
RRQ Hoshi berada di Grup A, yang akan berhadapan dengan tim
besar lainnya seperti Team LilGun (Mongolia), Burmese Ghouls (Myanmar), Deus
Vult (Rusia). Grup A Games of the Future 2024 MLBB menjadi grup neraka karena
dihuni oleh tim-tim berpengalaman.
Sedangkan nama ONIC Esports muncul paling akhir drawing. Hal ini membuat Kiboy dkk
tergabung di Grup D yang juga sama beratnya dengan grup A karena dihuni oleh
tim-tim berkualitas seperti (Kamboja), Keep Best Gaming (China), dan Team Flash
(Singapura).
Games of Future 2024 MLBB merupakan turnamen bergengsi
yang memperebutkan total hadiah sebesar US$1 juta atau lebih dari Rp15 miliar.
Jadwal Turnamen Games
of Future 2024 MLBB
Turnamen Games of Future 2024 MLBB akan digelar dari 26
Februari hingga 2 Maret 2024 dengan detail sebagai berikut:
Group Stage – (26 – 27 Februari 2024)
Playoff Stage – (28 Februari 2024 – 2 Maret 2024)
Jadwal RRQ Hoshi di
Games of Future 2024 MLBB:
RRQ Hoshi vs Team Lilgun – Opening Matches Grup A
RRQ Hoshi vs TBD – Winners Match/Elimination Match
Jadwal ONIC Esports
di Games of Future 2024 MLBB:
ONIC Esports vs Team Flash – Opening Matches Grup D
ONIC Esports vs TBD – Winners Match/Elimination Match
Mengutip laman one esport, Rabu (31/1), berbeda dengan
turnamen lainnya, ajang ini menghadirkan GSL format artinya setiap tim akan
memainkan opening match (permainan
terbuka) yang akan sangat memengaruhi langkah mereka berikutnya di grupnya
masing-masing.
Tim yang meraih kemenangan di opening match akan melaju ke
pertandingan winner match (pertandingan
penetu) untuk mencari tim juara grup. Sementara tim yang kalah akan memainkan
laga elimination match (pertandingan
eleminasi) untuk mencari tim yang berhak
berada di peringkat ketiga grup.
Tim yang berhasil menjadi juara grup akan langsung lolos ke
babak perempat final, sementara tim peringkat kedua dan tiga akan kembali
beradu satu sama lain.