CELEBESMEDIA.ID, Makassar - PSM Makassar tampil diluar
prediksi di Piala Menpora 2021. Dengan bermaterikan pemain lokal, Pasukan
Ramang mampu melaju hingga ke babak semifinal.
Seluruh pemain PSM tampil spartan dalam menghadapi tim-tim
yang lebih diunggulkan, seperti Persija, Borneo FC, dan Bhayangkara FC yang bertabur
bintang.
Sejumlah nama pemain PSM menjadi sorotan karena performa
konsistennya sepanjang turnamen pra musim itu. Salah satunya Hilman Syah yang
tampil apik mengawal gawang Tim Juku Eja.
Hilman pun masuk nominasi pemain dan kiper terbaik. Selain
itu, penjaga gawang kelahiran Jeneponto itu masuk nominasi starting eleven terbaik
Piala Menpora 2021.
Selain Hilman, tiga pemain PSM lainnya juga masuk nominasi
skuat terbaik yakni Hasim Kipuw, Abdul Rahman, Erwin Gutawa dan Yakob Sayuri.
Nominasi The Best 11:
PENYERANG (Tengah, Winger Kanan, Winger Kiri)
Assanur Rijal (Persiraja)
Ezra Walian (Persib)
Saddam Gaffar (PSS)
Syamsul Arif (Persebaya)
Yakob Sayuri (PSM)
Rico Simanjuntak (Persija)
Febri Haryadi (Persib)
Frets Butuan (Persib)
Osvaldo Hay (Persija)
Irfan Jaya (PSS)
GELANDANG (Serang, Tengah, Bertahan)
Fandi Eko Utomo (PSIS
Alif Jaelani (Barito Putera)
Renan Silva (BFC)
Marcelino (Persebaya)
Rohit Chand (Persija)
Kim Jeffrey (PSS)
Beckham Putra (Persib)
Marc Klok (persija)
Aaron Evans (PSS)
Dedi Kusnandar (Persib)
Rachmat Irianto (Persebaya)
Bayu Pradana (Barito Putera)
BELAKANG (Fullback, Bek Tengah)
Pratama Arhan (PSIS)
Abdul Rahman (PSM)
Novri Setiawan (Persija)
Samsul Arifin (PSS)
Marco Motta (Persija)
Bagus N (PSS)
Koko Ari (Persebaya)
Andri Ibo (Persik)
Hasyim Kipuw (PSM)
Victor Igbonefo (Persib)
Erwin Gutawa (PSM)
Mario Maslac (PSS)
Jaimerson Xavier (Madura United)
KIPER
Hilman Syah (PSM)
Andritany (persija)
Ega Rizky (PSS)