PSM Jalin Kerjasama dengan Kredit Pintar - Celebesmedia

PSM Jalin Kerjasama dengan Kredit Pintar

Rini - 15 September 2024 10:54 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar- PSM Makassar dan Kredit Pintar resmi menjalin kerjasama sebagai sponsor untuk BRI Liga 1 musim 2024/2025. Logo platform fintech lending itu akan mulai tersemat di jersey di bagian bahu jersey Tim Ayam Jantan dari Timur, pada laga home PSM melawan Arema FC, Minggu (15/9/2024).

Kerjasama PSM Makassar dan Kredit Pintar disepakati selama satu musim kompetisi. 

Direktur Marketing PSM Makassar, Danang Pramono, mengapresiasi komitmen Kredit Pintar untuk membersamai perjuangan tim kebanggaan Sulawesi Selatan ini mengarungi ketatnya persaingan Liga 1 2024/2025. 

“Terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Kredit Pintar akan kepercayaan yang diberikan kepada kami. Sekaligus kami juga berharap melalui kerjasama ini akan memberi dampak positif bagi kedua belah pihak,” kata Danang, dalam siaran pers PSM Makassar. 

Sebelumnya, manajemen Pasukan Ramang terlebih dahulu resmi menjalin kerjasama dengan beberapa pihak, seperti Honda, Astra Motor Sulawesi Selatan, Bosowa Corporindo, Universitas Bosowa, Rumah Sakit Primaya dan DRX Sportswear. 

Tim juara Liga 1 2022/2023 ini menjadi klub sepakbola pertama yang disponsori Kredit Pintar. 

“Dengan bergabungnya Kredit Pintar sebagai sponsor tentu akan memberi suntikan tenaga baru untuk PSM Makassar,” ucap Danang.

Sementara itu Presiden Direktur Kredit Pintar, Ronny Kasim, mengatakan dukungan yang diberikan Kredit Pintar kepada PSM Makassar adalah bagian dari komitmen untuk turut memajukan dunia sepakbola tanah air 

“Merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan tersendiri bagi kami atas kesempatan untuk dapat menjalin kerja sama dengan PSM Makassar. Langkah ini menjadi komitmen kami untuk dapat berkontribusi langsung dan menjadi stimulus bagi perkembangan sepakbola Indonesia yang kian maju,” katanya.

Selain mendukung perkembangan dunia sepakbola di Indonesia, tujuan Kredit Pintar mensponsori klub PSM Makassar adalah untuk memperluas brand exposure di luar Pulau Jawa, sebagai brand Fintech Lending yang aman, terpercaya, dan selalu dekat dengan masyarakat Indonesia.

Sebagai platform fintech lending yang berlisensi, terdaftar, dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), sepanjang Januari hingga Agustus 2024 Kredit Pintar telah membukukan penyaluran pinjaman hingga menyentuh angka Rp 5,7 triliun. Sementara itu, sejak berdiri pada tahun 2017, total pinjaman yang telah disalurkan oleh Kredit Pintar yaitu mencapai Rp 46,8 triliun.

Kredit Pintar sampai saat ini telah diunduh sebanyak 33,4 juta kali dengan rating Google 4.3 dari 5 dan Apple Store (IOS) dengan rating 4.5 dari 5 dengan dua juta review paling banyak diulas di Google Playstore Indonesia.

Tag