Maarten Paes Tampil Gemilang di Laga Debut Bersama Timnas Indonesia - Celebesmedia

Maarten Paes Tampil Gemilang di Laga Debut Bersama Timnas Indonesia

Bucek - 06 September 2024 08:21 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Kiper naturalisasi Timnas Indonesia, Maarten Paes melakoni debut manis bersama Skuad Garuda usai menahan imbang Arab Saudi.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Jumat (6/9) dini hari, pertandingan berakhir 1-1.

Maarten Paes yang menjalani pertandingan perdananya ini layak dinobatkan sebagai Man of The Match ata pemain terbaik di laga tersebut.

Di sepanjang pertandingan, kiper berusia 26 tahun itu tampil apik. Meski sempat blunder, Maarten membayarnya dengan sejumlah penyelamatan.

Salah satunya saat memblok tendangan penalti Arab Saudi yang dieksekusi kapten Salem Al Dawsari pada medio babak kedua.

Paes tercatat mementahkan sejumlah peluang emas tuan rumah. Ia membukukan tiga kali penyelamatan, dua kali diving save, hingga empat kali recovery bola.

Diberitakan sebelumnya, Timnas Indonesia sukses menahan imbang Arab Saudi dengan skor 1-1 pada laga Grup C Babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Menit ke-19, Indonesia unggul 1-0 lewat gol Ragnar Oratmangoen. Pemain FCV Dender tersebut mendapat ruang tembak, menembak bola dengan kaki kiri. Bola berbelok arah mengenai Sandy Walsh. Namun, Ragnar lah yang disahkan mencetak gol.

Tertinggal satu gol, Arab Saudi keluar menyerang. Hasilnya, Musab Fahz Aljuwayr mencetak gol pada menit ke-45+3. Skor imbang 1-1 bertahan hingga laga berakhir.

Tag