Jusuf Kalla Sampaikan Pesan-pesan Ramadan 1446 Hijriah - Celebesmedia

Jusuf Kalla Sampaikan Pesan-pesan Ramadan 1446 Hijriah

Bucek - 28 February 2025 07:53 WIB

CELEBESMEDIA.ID, Jakarta - Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla alias JK menyampaikan pesan-pesan jelang Ramadan 1446 Hijriah atau 2025 Masehi. Ia mengajak seluruh umat Islam meningkatkan amal ibadah serta keimanan di bulan suci tersebut.   

"Alhamdulillah, dalam 1-2 hari ini kita akan kembali memasuki bulan Ramadan. Mari kita meningkatkan keimanan dan juga amal ibadah kita di bulan tersebut," kata JK di Gedung DMI, Jalan Matraman Raya, Jakarta Timur, Kamis (27/2/2025).

Wakil Presiden RI ke-10 dan 12 ini menambahkan, bulan suci Ramadan merupakan bulan penuh dengan ibadah. Seperti puasa, tarawih, isya, subuh dan amalan sunnah lainnya.

JK juga menyampaikan di bulan tersebut amal ibadah yang dilakukan mendapat ganjaran berkali-kali lipat dibanding bulan lainnya.

Pada kesempatan sama, JK mengharapkan seluruh masjid di Indonesia menggelar kegiatan-kegiatan keagamaan.

"Kita harus meningkatkan kekhusyukan ibadah seperti puasa, tarawih, dan amalan lainnya. Selain itu, masjid-masjid harus membina masyarakat, mengumpulkan zakat lalu menyalurkan kepada orang-orang yang membutuhkan," ujar JK lagi.

Ia juga mengingatkan agar kuliah, ceramah dan syiar Ramadan tidak hanya menyinggung akidah, ibadah dan sejarah islam saja. "Nanti para penceramah juga harus berbicara seperti muamalah, hubungan antar manusia dan tema lainnya," harap JK.

Lebih jauh, JK mendoakan agar seluruh umat Islam bisa istiqomah, diberi kesehatan dalam menjalankan aktivitas selama bulan Ramadhan.

"Tentu kita berharap diberi kesehatan dalam menjalankan amal ibadah dibulan Ramadan yang penuh rahmat dan suci ini demi meraih ampunan dan predikat taqwa," pungkas JK.

Tag