Peringatan Dini BMKG, Sulsel Berpotensi Hujan Petir
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) merilis peringatan dini cuaca ekstrem.
BMKG memprediksi selama 2 hari yakni Sabtu (19/3/2022) hingga Minggu (20/3/2022) sejumlah wilayah di Indonesia akan dilanda hujan lebat hingga sedang yang disertai petir dan angin kencang.
Dilansir web.meteo.bmkg.go.id, wilayah Sulawesi Selatan (Sulsel), hujan disertai petir diprediksi terjadi hari ini. Sedangkan pada Minggu (20/3/2022) besok, selain intensitas hujan yang makin meningkat disertai petir, angin kencang juga akan terjadi di Sulsel.
Selain di Sulsel, dalam laman tersebut juga memperingatkan 28 daerah yang berpotensi hujan lebat disertai angin kencang dan petir hari ini yakni:
- Aceh
- Sumatera Utara
- Riau
- Bengku
- Jambi
- Sumatera Selatan
- Kep. Bangka Belitung
- Lampung
- Banten
- Jawa Barat
- Jawa Tengah
- Yogyakarta
- Jawa Timur
- Bali
- Nusa Tenggara Barat
- Nusa Tenggara Timur
- Kalimantan Barat
- Kalimantan Tengah
- Sulawesi Tengah
- Sulawesi Barat
- Sulawesi Tenggara
- Maluku
- Papua Barat
- Papua
Penyebab terjadinya cuaca ekstrem ini akibat adanya bibit siklon tropis 93S yang diprediksi akan bergerak ke arah barat laut menuju Samudra Hindia selatan Jawa Timur - NTB, menjauhi wilayah Indonesia.
Bibit siklon tropis ini dapat membentuk daerah pertemuan/perlambatan kecepatan angin (konvergensi) yang memanjang dari Samudra Hindia selatan NTT hingga Bali dan dari Laut Flores hingga NTT.