BREAKING : Hari Ini Tim SAR Kembali Temukan 3 Korban Longsor di Gowa

ARA .24-01-2019, 19:20

CELEBESMEDIA.ID, Gowa - Proses pencarian korban longsor di Dusun Pattiro, Desa Pattalikang, Kecamatan Manuju, Gowa, hingga hari ini, Kamis (24/1/2019) masih terus berlangsung.

Pemantauan tim liputan CELEBESMEDIA.ID di lokasi, sejak Kamis pagi hingga sore, tim gabungan yang terdiri dari TNI-Polri, Basarnas, Pemkab Gowa dan sejumlah elemen SAR lainnya dibantu warga kembali menemukan 3 korban longsor dalam kondisi meninggal dunia.

Ketiganya yakni :

1.Rahmatia 45 tahun, ditemukan pukul 11.00 Wita.

2.Ana 10 tahun, ditemukan pukul 12.45 Wita

3.Asni 35 tahun, ditemukan pukul 15.00 Wita.

Pasca longsor yang meluluhlantakkan puluhan rumah di Dusun Pattiro, Selasa (22/2019) lalu hingga Kamis sore ini,  total sebanyak 8 warga yang tertimbun longsor telah berhasil ditemukan.

 Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Karaeng Kio  menyebutkan, masih ada 14 warga yang belum ditemukan. "Semoga semuanya bisa cepat ditemukan," jelasnya saat ditemui di lokasi longsor oleh tim liputan CELEBESMEDIA.ID. Sejak dua hari lalu, ia bersama Wakapolres Gowa dan Dandim 1405 Gowa memimpin pencarian korban longsor Dusun Pattiro.

Rabu kemarin (22/1/2019), sebanyak 5 korban longsor juga ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Kelimanya yakni :

1. Dg Sada, 65 Thn (ditemukan pukul 13. 15 Wita)

2. Lina, 30 thn (ditemukan pukul 17.35 Wita)

3. Acce,  20 Thn (ditemukan pukul 17.35 Wita)

4. Ulfa, 3 Tahun (ditemukan pukul 17.35 Wita )

5. Sriwahyuni, 11 Thn (ditemukan pukul 13.00 Wita)

Tags : longsor manuju

Reaksi

Sedih 0%

Marah 0%

Senang 0%

Terkejut 0%

Guest

0 Comment