Home > PSM

Aji Kurniawan Gabung PSM Makassar Gantikan Firza Andika

Aji Kurniawan / foto: int

CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Manajemen PSM Makassar memanggil kembali pemain akademi PSM, Aji Kurniawan. Ia merupakan pemain PSM U-19 yang naik ke tim senior.

Manajemen memanggil Aji Kurniawan menggantikan Firza Andika yang saat ini gabung dalam pemusatan latihan Timnas U-23 di Yogyakarta.

Aji Kurniawan sudah bergabung dengan tim dan ikut latihan bersama tim Juku Eja di Pancoran Soccer Field, Jakarta, Senin (26/8/2019) sore ini.

Aji sebelumnya sudah pernah membela tim senior PSM di ajang Piala Presiden 2019. Aji sempat dimainkan di babak kedua saat berjumpa Persipura Jayapura di laga kedua babak penyisihan Grup C Piala Presiden 2019, Minggu (10/3/2019) lalu.

Namun, setelah usai Piala Presiden Aji dikembalikan ke PSM U-19.