Home > PSM

PSM Tak Perpanjang Kontrak Rivky Mokodompit

Rivky Mokodompit - (foto by @psm_makassar/instagram)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - PSM Makassar kembali melepas satu pemain jelang bergulirnya musim 2023/23. Kali ini giliran Rivky Mokodompit.

Manajemen PSM mengumumkan melepas kiper asal Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara itu pada Sabtu (13/5) malam via Instagram.

"Terima kasih atas kerja kerasnya, Rivky! Semoga sukses untuk karir kedepannya," bunyi pengumuman @psm_makassar.

Rivky Mokodompit merupakan salah satu pemain yang mengawinkan gelar Piala Indonesia dan Liga 1 bersama PSM Makassar.

Meski demikian, Rivky tak sekalipun tampil pada Liga 1 2022/23. Bahkan ia tak pernah masuk dalam daftar susunan pemain PSM.

Kiper berusia 34 tahun itu memperkuat Tim Juku Eja dalam dua periode, yakni musim 2016/17 hingga 2018/19 dan 2022/23.

Selama berseragam PSM, Rivky membukukan 32 cleansheet dari 93 pertandingan. Ia juga kebobolan 101 kali dari 8.028 menit bermain.

Sebelumny diberitakan, PSM melepas empat pemain sekaligus di bursa transfer yakni Bryan Cesar, Dallen Doke, Samuel Christianson, dan Ibnul Mubarak.