Home > PSM

Tekuk Persikabo, PSM Jauhi Para Rival di Klasemen

Bek Persikabo Andy Setyo berebut bola dengan penyerang PSM Everton Nascimento - (foto by @psm_makassar/instagram)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - PSM Makassar menjauh dari kejaran Persib Bandung dan Persija Jakarta di klasemen sementara, usai mempermalukan tuan rumah Persikabo 1973 1-0.

Dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2022/23 di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis (9/3) malam, PSM menang lewat tendangan penalti Ramadhan Sananta di penghujung laga.

Persikabo tampil menekan sepanjang babak pertama, dengan penguasaan bola 61 persen. Laskar Pajajaran juga melepaskan 8 tembakan, 5 diantaranya mengarah ke gawang.

Sedangkan PSM yang menguasai bola 39 persen, hanya mempunyai 2 peluang. Laga berimbang tanpa gol hingga turun minum.

Usai jeda, Persikabo menaikkan tempo permainannya. Berulang kali mereka mengancam gawang PSM yang dikawal Reza Arya.

Meski demikian, skuad asuhan Aidil Sharin Sahak gagal mencetak gol.

Sebaliknya, PSM mendapat hadiah penalti di penghujung pertandingan setelah Bruno Dybal handball di kotak terlarang.

Ramadhan Sananta yang menjadi algojo berhasil menjalankan tugasnya dengan baik, dan membawa PSM unggul 1-0 di masa injury time.

Dengan tambahan tiga poin, PSM kini mengoleksi total 65 poin dari 29 pertandingan, unggul 13 poin dari Persib di urutan kedua dengan nilai 52. Macan Kemayoran di peringkat ketiga dengan 51 poin dari 27 laga.

Sementara Persikabo tak beranjak dari posisi 11 dengan 33 poin.

Susunan Pemain Persikabo vs PSM

Persikabo (3-5-2): Tedi Heri (kiper); Andy Setyo, Lucas Moreira, Didik Wahyu (belakang); Manahati Lestusen, Roni Sugeng, Lucky Octavianto, Komarodin, Bruno Dybal (tengah); Yandi Sofyan, Pedro Henrique (depan)

Cadangan : Syahrul, Syahrul L, Saepuloh, Julyano, Kemaluddin, Gilang, Munadi, Triaji, Koroy, Agung

Pelatih : Aidil Sharin Sahak (Singapura)

PSM (3-6-1): Reza Arya (kiper); Akbar Tanjung, Safrudin Tahar, Agung Mannan (belakang); M Arfan, Ananda Raehan, Yance Sayuri, Yakob Sayuri, Kenzo Nambu, Wiljan Pluim (tengah); Everton Nascimento (depan)

Cadangan : Harlan, Rusadi, Dallen, Dethan, Adil, Rizky, Mufli, Rasyid, Bissa, Sananta

Pelatih : Bernardo Tavares (Portugal)