Home > PSM

PSM Makassar Pesta Gol ke Gawang PSS Sleman

Pemain PSM Makassar - (foto by Akbar)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - PSM Makassar kokoh di puncak klasemen sementara Liga 1 2022/23, setelah menang telak 4-0 atas PSS Sleman di pekan ke-18.

Dalam laga yang digelar tanpa penonton di Stadion Gelora BJ Habibie (GBH) Parepare, Sabtu (14/1/2023) sore, PSM unggul cepat lewat Ramadhan Sananta.

Sananta mencetak gol saat laga baru berjalan satu menit. Pemain berusia 20 tahun itu melakukan solo run melewati Marckho Merauje, kemudian mengecoh gawang PSS Ega Rizky.

PSM yang tampil mendominasi menyulitkan lini pertahanan PSS. Pasukan Ramang kembali mencetak gol kedua lewat aksi Ananda Raehan.

Ananda menggetarkan jala gawang Super Elang Jawa usai memanfaatkan kemelut di depan gawang PSS pada menit 28.

Usai turun minum, Tim Juku Eja tidak menurunkan tempo permainannya. Alhasil Sananta kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-72.

PSM kembali menambah gol lima menit berselang. Kali ini giliran Everton Nascimento yang membobol gawang Ega Rizky lewat titik putih.

Kemenangan PSM 4-0 atas PSS tak berubah hingga peluit akhir pertandingan dibunyikan wasit asal Jakarta, Musthofa Umarella.

Tambahan 3 poin membuat PSM kokoh di puncak klasemen sementara dengan mengoleksi 37 poin, unggul 3 angka dari Madura United di urutan kedua.

Susunan pemain PSM vs PSS

PSM (3-5-2): Reza Arya (kiper); Akbar Tanjung, Safrudin Tahar, Yance Sayuri (belakang); M Arfan, Rasyid Bakri, Ananda Raehan, Dzaky Asraf, Yakob Sayuri (tengah); Ramadhan Sananta, Everton Nascimento (depan)

Cadangan: Ardiansyah, Erwin, Dallen, Adil, Mufli, Dethan, Rizky, Kenzo, Ricky, Bissa

Pelatih: Bernardo Tavares

PSS (4-3-3): Ega Rizky (kiper); Marckho Merauje, Nurdiansyah, Derry Rachman, Ibrahim Sanjaya (belakang); Kim Kurniawan, Jihad Ayoub, Todd Ferre (tengah); Irkham Mila, Rachmad Hidayat, Saddam Gaffar (depan)

Cadangan: Ridwan, Gusmawan, Ifan, Bagus, Fariz, Sukarta, Arlan, Rifky, Riki, Caraka

Pelatih: Seto Nurdiyantoro