5 Fakta Menarik Dejan Antonic, Calon Pelatih Baru PSM Makassar
.jpg)
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic, sudah menyatakan akan melepaskan jabatannya pada akhir musim ini. Itu ditegaskan dalam jumpa media di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sabtu lalu (14/12/2019).
Manajemen PSM telah mengonfirmasi Darije akan melakoni laga terakhirnya di musim ini saat bertandang ke markas Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Minggu (22/12/2019).
Sebagai gantinya, Chief Executive Officer (CEO) PSM, Munafri
Arifuddin tengah menjalin komunikasi dengan sejumlah pelatih asing, diantaranya
eks Madura United, Dejan Antonic, dan mantan pelatih PSIS Semarang, Vincenzo
Annese.
Dari dua nama tersebut, Dajen Antonic menjadi kandidat yang
paling berpeluang membesut Pasukan Ramang pada musim depan. Sementara Vincenzo dirumorkan bakal menukangi Timnas Indonesia U-23.
Berikut 5 fakta menarik Dejan Antonic:
- Dejan Antonic lahir di Beograd, Serbia, pada 22 Januari
1969
- Dejan pernah bermain di klub Indonesia, yakni Persebaya
(1995/96), Persita Tangerang (1996/97), dan Persema Malang (1997)
- Pada 2008-2009, Dejan sempat melatih Timnas Hong Kong
- Dejan punya pengalaman melatih di Indonesia dan pernah
menangani Arema Indonesia, Pro Duta, Persib Bandung, Borneo FC dan Madura
United
- Dejan mundur sebagai pelatih Madura United pada 24 Agustus
2019