Persis vs PSM, Bernardo Tavares Sanjung Laskar Sambernyawa
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Pelatih kepala PSM Makassar, Bernardo Tavares menyanjung Persis Solo yang akan menjadi lawannya di matchday ke-2 Grup A Piala Presiden 2024.
Bernardo Tavares mengatakan dalam Pre Match Press Conference (PMPC), Minggu (21/7), Persis memiliki kedalaman skuad yang bagus di musim ini.
"Persis solo memiliki kualitas yang bagus di semua lini dan kita ketahui keinginan dari Persis untuk melaju kebabak berikutnya itu pasti besar. Kita akan mencoba lebih baik untuk pertandingan dengan Persis Solo," ujar Tavares.
Menghadapi Persis, PSM tak punya banyak waktu untuk melakukan persiapan karena jadwal pertandingan yang mepet. Tavares pun diprediksi bakal merotasi skuadnya.
"Kemarin kita melakukan recovery dan latihan, kita lihat saja besok (pemain yang diturunkan)," jelas Tavares mengenai persiapan tim.
Pada laga perdananya, kedua tim meraih hasil identik. PSM takluk dari tuan rumah Persib Bandung 0-2, sedangkan Persis tunduk dari Borneo FC 0-2.
Pasukan Ramang dan Laskar Sambernyawa bakal mati-matian meraih kemenangan. Pasalnya, tim yang kalah di laga ini bisa dipastikan akan tereliminasi.
Pertandingan Persis vs PSM akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Senin (22/7) sore ini.
Laga Persis vs PSM bisa Anda saksikan lewat siaran langsung Indosiar dan live streaming vidio.com mulai pukul 16.00 Wita.