6 Pemain Seleksi Ikuti Latihan PSM Makassar

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - PSM Makassar terus mematangkan strategi jelang menghadapi Bali United pada leg pertama play-off Liga Champions Asia (LCA) 2023/24.
Dalam latihan yang dipimpin Bernardo Tavares di Stadion Kalegowa, Gowa, Jumat (2/6) sore, ada enam pemain seleksi yang hadir.
Mereka adalah Panggih Prio (kiper), Rafli Mursalim (penyerang), dan 4 jebolan Akademi PSM yakni M Yusuf (bek), M Fitrah Ramadhan (bek), Muhammad Adrian (gelandang), Ghazali (gelandang).
Sementara seluruh pemain yang mendapat perpanjangan kontrak telah hadir, kecuali Yuran Fernandes.
Diberitakan sebelumnya, laga Bali United vs PSM pada leg pertama play-off LCA akan digelar di Stadion Kapten Dipta, Bali, Selasa (6/6).
Sedangkan leg kedua PSM vs Bali United dijadwalkan dihelat di Stadion Gelora BJ Habibie (GBH), Parepare, Sabtu (10/6).
Daftar pemain yang hadir di latihan hari kedua:
Kiper
Reza Arya Pratama
Harlan Suardi
M Ardiansyah
Raka Octa
Bek
Erwin Gutawa
Safrudin Tahar
Sulthan Zaky
Kike Linares
Yance Sayuri
Edgard Amping
Gelandang
M Arfan
Akbar Tanjung
Kenzo Nambu
Rizky Pellu
Rasyid Bakri
Ananda Raehan
Adil Nur
Dzaky Asraf
Rizky Eka
Victor Dethan
Mufli Hidayat
Wiljan Pluim
Penyerang
Yakob Sayuri
Everton Nascimento
Adilson Silva
Donald Bissa
Ricky Pratama
Seleksi
Panggih Prio
Rafli Mursalim
M Yusuf (Akademi PSM)
M Fitrah Ramadhan (Akademi PSM)
Muhammad Adrian (Akademi PSM)
Ghazali (Akademi PSM)
Laporan : Muhammad Akbar