Resmi, Stadion Madya Senayan Jadi Homebase PSM untuk AFC Cup
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - PSM Makassar resmi menjadikan
Stadion Madya Senayan, Jakarta, sebagai kandang untuk menggelar laga fase Grup
H AFC Cup 2020.
Kepastian itu diumumkan lewat instagram, Sabtu pagi (22/2/2020). “RESMI: Pasukan Ramang akan menggunakan Stadion Madya GBK Senayan Jakarta sebagai stadion kandang untuk fase grup di AFC Cup 2020,” bunyi peryantaan resmi PSM.
"Iya, pakai Stadion Madya. Sudah di approve sama AFC," jelas Media Officer (MO) PSM, Sulaiman Karim kepada CELEBESMEDIA.ID, Sabtu (22/2).
Sebelumnya, PSM menggunakan Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, saat menjalani babak play-off melawan wakil Timor Leste, Lalenok United dan juga AFC Cup pada musim lalu.
Laga AFC Cup terdekat yang akan dilakoni PSM yakni saat menghadapi Shan United. Pasukan Ramang akan menjamu wakil Myanmar itu di Stadion Madya pada Rabu (26/2/2020).